28.1 C
Manokwari
Senin, April 28, 2025
28.1 C
Manokwari
More

    Capaian Vaksinasi Manokwari Tertinggi di Papua Barat, Ditarget 70% di Desember

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com-Wicom Computer bekerja sama dengan Pemda Manokwari menggelar vaksinasi massal Covid-19, Sabtu (6/11/2021). Kegiatan ini disambut antusiasme dari masyarakat.

    Bupati Manokwari Hermus Indou mengatakan, saat ini Manokwari telah berhasil mencapai angka vaksinasi 56%. Ditargetkan di akhir tahun, cakupan bisa menyentuh 70%.

    Baca juga:  5 Poin Penegasan Bupati Hermus ke Pedagang Usai Resmikan Pasar Wosi

    “Manokwari menjadi daerah dengan presentase vaksinasi tertinggi di Papua Barat yaitu 59 persen. Di sisa tahun ini kita targetkan bisa mencapai 70 persen, dengan begitu levelnya (PPKM) akan semakin menurun,” ujar Hermus saat hadir pada kegiatan itu.

    Menurut Hermus, vaksinasi penting dipercepat untuk sampai pada herd immunity. Dengan begitu, aktivitas masyarakat bisa kembali kembali.

    Baca juga:  Sejumlah Badan Usaha Terima Award dari Bpjs Kesehatan

    “Sehingga itulah penting seluruh masyarakat untuk membentuk herd immunity. Masyarakat harus vaksin karena kalau tidak divaksin tidak bisa melakukan perjalanan keluar daerah,” jelas Hermus.

    Penanggung jawab kegiatan Suriyati Faisal mengungkapkan, kegiatan vaksinasi ini sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah.

    Baca juga:  Bikers Day Presisi 2022, Hermus Harap tak Ada Lagi Ugal-ugalan di Jalan

    “Kita mendukung apa yang menjadi program pemerintah. Masyarakat juga sudah mulai sadar pentingnya vaksinasi. Ini tampak dari antusiasme warga,” ujar Suriyati.

    Vaksinasi massal ini juga melibatkan sejumlah sektor, seperti Karantina Kesehatan, puskesmas Wosi dan Palang Merah Indonesia. (CP/Red)

    Latest articles

    Ketua Komnas HAM Papua Ditembak KKB Saat Operasi Pencarian Iptu Tomi

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Perwakilan Papua, Frits Ramandey, menjadi sasaran tembakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) saat...

    More like this

    Ketua Komnas HAM Papua Ditembak KKB Saat Operasi Pencarian Iptu Tomi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Perwakilan Papua,...

    Tiga Jenderal Pimpin Pencarian Iptu Tomi di Bintuni, Hadapi Ancaman KKB-Cuaca Ekstrem

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Tiga jenderal Polri turun langsung memimpin pencarian Iptu Tomi Samuel...

    Melalui JKN, BPJS Kesehatan Manokwari Jamin Perlindungan Kesehatan Jemaah Haji

    MANOKWARI, LinkPapua.com – BPJS Kesehatan Cabang Manokwari, Papua Barat, memastikan seluruh calon jemaah haji...