29.3 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
29.3 C
Manokwari
More

    Bupati Mansel Dukung Pembangunan Auditorium STT Eriksson Tritt

    Published on

    MANSEL, linkpapua.com – Bupati Manokwari Selatan Markus Waran mengatakan, pembangunan audiotorium STT Erikson Tritt memiliki arti penting bagi warga GPKAI. Auditorium ini menjadi simbol kuatnya kebersamaan di Manokwari dan Manokwari Selatan.

    “Pembangunan auditorium melibatkan banyak pihak. Ini bukti bahwa kita ingin menuju era perubahan,” kata Markus saat menghadiri peletakan batu pertama pembangunan auditorium STT Erikson Tritt, Jumat (22/4/22) di kampus Sowi 2.

    Baca juga:  Bupati Mansel: Ramadan, Momentum Memupuk Nilai Toleransi

    Menurutnya, saat ini kabupaten Manokwari Selatan juga merasa bertanggung jawab dalam mendukung pembangunan Auditorium STT Erikson Tritt. Kata Markus, semua kalangan harus memberi dukungan agar perubahan bisa dicapai.

    Baca juga:  Bupati Mansel Tekankan Bahaya Miras dan Ajak Masyarakat Bersama-sama Setop Konsumsi

    “Kami juga minta dukungan atas pembangunan di kabupaten Manokwari Selatan. Kita akan membawa Mansel para perubahan besar jika kita bersama. Semua harus satu visi,” ujarnya.

    Markus juga mengingatkan warga gereja agar dalam pembangunan gereja wajib bersama pemerintah. Kebersamaan itu demi kepentingan umat yang ada di wilayah pelayanan GPKAI.

    Baca juga:  Masih Ada Pegawai Belum Terima Gaji, Ketua TAPD Mansel Minta Maaf

    “Saya juga minta seluruh keluarga Arfak harus bersatu untuk membangun di tempat ini. Karena tanah Arfak maka orang Arfak harus terbangun di tempat ini,” pintanya.

    Untuk mendukung pembangunan Auditorium STT Erikson Tritt, Pemkab Mansel menyumbang Rp500 juta dan dari keluarga Markus Waran Rp100 juta.(LP6/red)

    Latest articles

    Bupati Matret Kokop Lepas Distribusi Logistik Pilkada ke 5 Distrik di...

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop melepas secara simbolis pendistribusian logistik Pilkada 2024, Minggu (24/11/2024). Acara pelepasan berlangsung di halaman Kantor Komisi Pemilihan...

    More like this

    Bupati Matret Kokop Lepas Distribusi Logistik Pilkada ke 5 Distrik di Bintuni

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop melepas secara simbolis pendistribusian logistik Pilkada 2024,...

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...