26 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26 C
Manokwari
More

    Bupati dan Wakil Bupati Manokwari akan Safari Ramadhan di 10 Titik

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, pemkab Manokwari akan kembali menggelar Safari Ramadhan ditahun ini.

    Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menyebutkan, ia bersama Bupati Manokwari akan mengikuti safari Ramadhan dibeberapa titik di Manokwari.

    “Memang untuk safari Ramadhan tahun ini tidak sebanyak tahun sebelumnya. Tahun ini sesuai rencana kita Safari Ramadhan di 10 titik. Nantinya saya bersama bapak Bupati akan bersama-sama menghadiri Safari Ramadhan,”ujar Mugiyono Jumat (28/2/2025).

    Baca juga:  Pangdam Kasuari Ungkap Situasi Keamanan di Bintuni: Gangguan Sudah Diredam

    Diungkapkannya, 10 titik tersebut akan terbagi menjadi 6 titik didalam kota dan 4 di Warpramasi.

    Baca juga:  Bawaslu Bintuni Lantik dan Bekali 64 Anggota Panwascam

    “MUI Manokwari yang menjadi panitia untuk mengatur Safari Ramadhan. Kepastian titik-titiknya akan dikordinasikan kembali dengan Bupati,”tambah dia.

    Mantan Anggota DPR Papua Barat itu juga mengungkapkan, kepastian pelaksanaan Safari Ramadhan akan disesuaikan dengan rencana pesta rakyat yang akan dilaksanakan pasca pelantikan kepala daerah Manokwari.

    Baca juga:  Panglima TNI Lawatan Sehari ke Manokwari, ini Agendanya

    Sebelumnya ia juga menghimbau agar masyarakat ikut menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan. Termasuk tidak melakukan aktifitas yang dapat menggangu ketertiban di masyarakat.(LP3/Red)

    Latest articles

    Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Vatikan Umumkan Duka Mendalam

    0
    VATIKAN CITY, LinkPapua.com - Dunia Katolik berduka. Vatikan secara resmi mengumumkan wafatnya Paus Fransiskus pada usia 88 tahun, Senin (21/4/2025) pagi waktu setempat. Pemimpin...

    More like this

    Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Vatikan Umumkan Duka Mendalam

    VATIKAN CITY, LinkPapua.com - Dunia Katolik berduka. Vatikan secara resmi mengumumkan wafatnya Paus Fransiskus...

    Orgenes Wonggor: Pembangunan Kantor DPR dan MRP Papua Barat Wajib Direalisasikan 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, menegaskan bahwa pembangunan kantor baru...

    Ketua MRP: Papua Barat Aman, Jangan Terprovokasi Isu Separatis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua Majelis Rakyat Papua (MRP) Papua Barat, Judson Ferdinandus Waprak, menegaskan...