28.6 C
Manokwari
Rabu, Maret 12, 2025
28.6 C
Manokwari
More

    Bulan penuh kasih, Pangdam gencar bagi bingkisan di rumah ibadah

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapuabarat.com-Masih dalam bingkai bulan kasih dalam rangka menyambut HUT Kodam XVIII/Kasuari ke-IV yang juga bertepatan dengan perayaan Natal bagi umat kristiani, Pangdam XVIII/Kasuari,Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa,S.E.M.Tr(Han) bersama jajarannya gencar bagikan bingkisan natal bagi warga jemaat di Manokwari.

    Kegiatan berbagi Kasih yang dilaksanakan oleh Kodam XVIII/Kasuari bertujuan untuk mewujudkan Damai dan Kasih di hati serta mempererat tali persaudaraan dan juga memupuk sikap toleransi antar umat beragama, khususnya di wilayah Kodam XVIII/Kasuari.

    Baca juga:  Mantan Pangdam XVIII Kasuari Bakal Dilantik jadi Ketua MDI Papua Barat

    Minggu (13/12/2020), Pangdam kembali berbagi kasih dengan warga jemaat di Gereja Kristen Injili (GKI) Thomas Warmare Klasis Haram Mobile Meach dan Pura Surya Chandra Buana, Prafi.

    Di dua tempat ibadah ini, Pangdam memberikan bingkisan natal sebanyak 174 paket kepada Anak Sekolah Minggu di GKI Thomas. Pembagian bingkisan disaksikan langsung Pdt. Rita Waromi M.Mis sekaligus melaksanakan ibadah bersama. Dilanjutkan pemberian sembako sebanyak 56 paket di Pura Chandra Buana yang didampingi langsung Pemangku Pinandita Cikro Hadi.

    Baca juga:  Ombudsman: Pelayanan Publik Pemkab Manokwari Makin Baik, Kini Zona Hijau

    Dalam kunjungannya di dua tempat ibadah itu, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa,S.E.M.Tr(Han) mengajak seluruh warga jemaat menjaga kesehatan dan harus selalu menerapkan protokol kesehatan di masa pandemik Covid-19.

    “Saya berharap kepada orangtua yang ada disini untuk selalu mendidik anak-anak kita agar mereka dapat meraih cita-citanya karena masa depan kita ada di anak-anak kita ini, sebab merekalah adalah penerus kita selanjutnya,” ungkap Pangdam.

    Baca juga:  PKS Target Rebut Enam Kursi di DPRD Manokwari

    Di akhir kegiatan, Pdt Rita Waromi M.Mis menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran Bapak Pangdam XVIII/Kasuari yang sudah meluangkan waktu dan berbagi kasih di GKI Thomas, Warmare. (Rls/red)

    Latest articles

    Gaji Ke-13 ASN, TNI-Polri, dan Pensiunan Cair Juni 2025

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com - Presiden Prabowo Subianto memastikan gaji ke-13 bagi Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI-Polri, dan pensiunan akan cair pada Juni 2025. Kebijakan ini...

    More like this

    BI Perwakilan Papua Barat Luncurkan sejumlah Kebijakan selama Ramadhan dan Jelang Idul Fitri 1446 H

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Pada momen Ramadan dan menjelang Hari Besar KeagamaanNasional (HBKN) Idul Fitri 1446H/2025, Kantor...

    Soal Efisiensi Anggaran, Haryono May: Jangan Abaikan Kebutuhan Dasar Masyarakat

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Manokwari bersama Badan Anggaran (Banggar) DPRK Manokwari...

    Penyerahan DPA Manokwari tahun 2025 setelah Penyesuaian Anggaran

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam apel gabungan dilingkup pemkab Manokwari Senin (10/3/2025), Bupati Manokwari Hermus Indou...