25.6 C
Manokwari
Kamis, Maret 20, 2025
25.6 C
Manokwari
More

    BPK Periksa Laporan Keuangan Pemkab Teluk Bintuni, Seluruh OPD Diminta Proaktif

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Kantor Perwakilan Papua Barat akan melakukan pemeriksaan interim laporan keuangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni tahun anggaran (TA) 2022.

    Pemeriksaan akan berlangsung selama 25 hari ke depan. Atas hal itu seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemkab Teluk Bintuni diminta proaktif.

    Baca juga:  DPRD Teluk Bintuni Tetapkan 27 Propemperda 2023, Ini Daftar Lengkapnya

    Mirwan Hamid dari dari BPK Papua Barat mengatakan pemeriksaan ini merupakan rangkaian hingga terbitnya laporan hasil pemeriksaan (LHP) nanti.

    “Kami akan memantau tindak lanjut hasil temuan tahun-tahun sebelumnya serta menguji efektivitas sistem pengendalian intern pemerintah daerah. Juga pengujian akun-akun yang ada laporan keuangan, kas, belanja, serta yang lainnya,” kata Mirwan dalam pertemuan dengan Pemkab Teluk Bintuni di Gedung Sasana Karya, Jumat (3/1/2023).

    Baca juga:  Pendaftaran Cabup-Cawabup Bintuni Ditutup, 3 Paslon Penuhi Syarat ke Tahap Berikutnya

    Mirwan berharap tiap kepala OPD bisa mengarahkan seluruh jajarannya untuk bekerja sama dengan baik dalam memberikan data, wawancara, maupun pemeriksaan cek fisik di lapangan.

    Asisten II Setda Teluk Bintuni, I Putu Suratna, dalam pertemuan yang dihadiri kepala OPD Pemkab Teluk Bintuni ini meminta tiap OPD harus proaktif menyampaikan data yang diperlukan BPK.

    Baca juga:  Bupati Kasihiw: Perilaku Koruptif Masih Terjadi, Harus Dicegah Bersama

    “Pemeriksaan dari BPK sifatnya rutin dan akan dilakukan pemeriksaan terinci. Agar tiap OPD menyiapkan dokumen pengelolaan keuangan daerah maupun manajemen aset,” ujarnya. (LP5/Red)

    Latest articles

    Haryono May Harap Liga 4 Hasilkan Pemain Potensial yang Handal

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang pelaksanaan Liga 4 yang digelar oleh Asprov PSSI Papua Barat, anggota DPRK Manokwari Haryono.K.M. May menyambut baik event yang baru pertama...

    More like this

    Warga Mitiede Kecewa Bantuan Longsor Pemprov Papua Barat Tak Kunjung Terealisasi

    PEGAF, LinkPapua.com – Warga Kampung Mitiede, Distrik Minyambouw, Kabupaten Pegunungan Arfak (Pegaf), Papua Barat,...

    Pemkab Raja Ampat Bayarkan Iuran BPJS Ketenagakerjaan 23.000 Pekerja Rentan

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Raja Ampat, Papua Barat Daya, kembali menunjukkan...

    Pemkab Teluk Bintuni Luncurkan Program Makan Bergizi Gratis, Prioritaskan Bahan Lokal

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni mulai mendistribusikan program Makan Bergizi...