26.9 C
Manokwari
Jumat, Juli 4, 2025
26.9 C
Manokwari
More

    BPK Periksa Laporan Keuangan Pemkab Teluk Bintuni, Seluruh OPD Diminta Proaktif

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Kantor Perwakilan Papua Barat akan melakukan pemeriksaan interim laporan keuangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni tahun anggaran (TA) 2022.

    Pemeriksaan akan berlangsung selama 25 hari ke depan. Atas hal itu seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemkab Teluk Bintuni diminta proaktif.

    Baca juga:  Diperindagkop UMKM Teluk Bintuni Paparkan Naskah Akademik dan Ranperda Rencana Pembangunan Industri

    Mirwan Hamid dari dari BPK Papua Barat mengatakan pemeriksaan ini merupakan rangkaian hingga terbitnya laporan hasil pemeriksaan (LHP) nanti.

    “Kami akan memantau tindak lanjut hasil temuan tahun-tahun sebelumnya serta menguji efektivitas sistem pengendalian intern pemerintah daerah. Juga pengujian akun-akun yang ada laporan keuangan, kas, belanja, serta yang lainnya,” kata Mirwan dalam pertemuan dengan Pemkab Teluk Bintuni di Gedung Sasana Karya, Jumat (3/1/2023).

    Baca juga:  Apel Pasukan Reaksi Cepat, Sekda Bintuni: Siaga Hadapi Potensi Bencana

    Mirwan berharap tiap kepala OPD bisa mengarahkan seluruh jajarannya untuk bekerja sama dengan baik dalam memberikan data, wawancara, maupun pemeriksaan cek fisik di lapangan.

    Asisten II Setda Teluk Bintuni, I Putu Suratna, dalam pertemuan yang dihadiri kepala OPD Pemkab Teluk Bintuni ini meminta tiap OPD harus proaktif menyampaikan data yang diperlukan BPK.

    Baca juga:  Golkar Manokwari Mulai Buka Pendaftaran Fungsionaris Jelang Pileg 2024

    “Pemeriksaan dari BPK sifatnya rutin dan akan dilakukan pemeriksaan terinci. Agar tiap OPD menyiapkan dokumen pengelolaan keuangan daerah maupun manajemen aset,” ujarnya. (LP5/Red)

    Latest articles

    Sinergitas TNI-POLRI Serta Pemda Kerja Bakti Bersama Di Wilayah Kabupaten Pegunungan...

    0
    ANGGI, Linkpapua.com- Polres Pegunungan Arfak bersama Kodim 1812/Pegaf serta Pemerintah Daerah Kabupaten Pegunungan Arfak Melaksanakan Kerja Bakti Bersama Di Wilayah Kabupaten Pegunungan Arfak, Jumat...

    More like this

    Pemkab Raja Ampat Evaluasi Kinerja ASN, Dorong Profesionalisme-Produktivitas

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Raja Ampat menegaskan komitmennya dalam mendorong profesionalisme...

    Eks Asisten III Izaac Laukon Dimakamkan, Bupati Bintuni: Kita Kehilangan Sosok Teladan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyebut almarhum Izaac Laukon sebagai...

    DPRK Mansel Desak Pemkab Segera Terbitkan Izin Operasi SPBU Ransiki

    MANSEL, LinkPapua.com - DPRK Manokwari Selatan (Mansel) mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) segera menerbitkan izin...