25.8 C
Manokwari
Sabtu, April 5, 2025
25.8 C
Manokwari
More

    Bilyar Tumpuan Medali Papua Barat di Porwanas XIV Kalimantan Selatan

    Published on

    BANJARMASIN, Linkpapua.com– Pada momentum Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV Kalimantan Selatan, kontingen Papua Barat mampu meraih prestasi yang membanggakan. Berangkat dengan kondisi “seadanya”, anak-anak bumi kasuari berhasil menorehkan sejarah dengan mencatatkan 2 medali perak.

    2 medali perak dipastikan melalui 2 nomor cabang olahraga bilyard yaitu Single 8 ball dan bola 8 double / Pasangan.

    Baca juga:  Sosialisasi di SMA Negeri Oransbari, Panwaslu Dorong Siswa jadi Pemilih Cerdas

    Wakil Ketua PWI Papua Barat Gustavo Wanma menyebutkan capaian ini menjadi motivasi dan juga pengalaman dalam menghadapi event-event kedepannya.

    “Hasil yang bisa kita dapatkan ini patut disyukuri karena sepanjang perjalanan sejarah PWI Papua Barat mengikuti ajang Porwanas, baru di Porwanas Kalimantan Selatan ini kita bisa mendapatkan medali,”ungkap Wanma.

    Baca juga:  Plt Sekda Mansel Geram ASN Malas Apel: Tunggu Saya Kembalikan ke Habitatnya

    Dikatakannya juga, ini menjadi prestasi bersama bagi pekerja pers di Papua Barat. Sehingga kedepan dapat mempersiapkan diri lebih baik lagi.

    Selain itu, Wanma berharap ada perhatian dari pemerintah provinsi Papua Barat terhadap perkembangan atlet PWI Papua Barat.

    Baca juga:  Polres Bintuni Kunjungi Masyarakat Kampung Taniba, Dengarkan Curhat-Berikan Tali Asih

    “Kita mengikuti Porwanas membawa nama baik provinsi Papua Barat. Meskipun tidak ada perhatian dari pemerintah provinsi, namun kita tetap berjuang membawa nama daerah,”tambahnya.

    Selain bilyar, PWI Papua Barat juga mengikuti sejumlah cabor lainnya, seperti E-Sport, domino dan karya tulis.(LP3/Red)

    Latest articles

    Gubernur Dominggus Letakkan Batu Pertama Rumah Pastori GPdI Raharoi, Sumbang 200...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, meletakkan batu pertama pembangunan Rumah Pastori Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Jemaat Raharoi, Kampung Bowi Subur,...

    More like this

    Gubernur Dominggus Letakkan Batu Pertama Rumah Pastori GPdI Raharoi, Sumbang 200 Sak Semen

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, meletakkan batu pertama pembangunan Rumah Pastori...

    Banjir Rendam 2 Kampung di Teluk Bintuni, 20 KK Terdampak

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com — Sebanyak 20 kepala keluarga (KK) di Distrik Tuhiba, Kabupaten Teluk...

    Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 123 FIFA, Capaian Terbaik dalam 15 Tahun

    JAKARTA, LinkPapua.com – Timnas Indonesia mencatat sejarah baru dengan menempati peringkat 123 dunia dalam...