27.9 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
27.9 C
Manokwari
More

    Bertepatan Reses, Forum Orientasi DPR Papua Barat Ditunda

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Pelaksanaan forum orientasi DPR Papua Barat yang sedianya digelar, Jumat (14/4/2023) hari ini, tertunda. Forum terpaksa ditunda karena bertepatan dengan reses masa sidang pertama 2023.

    Plt Kepala Bappeda Papua Barat Melkias Werinussa mengatakan, forum orientasi termasuk agenda urgen DPRPB. Karena itu pemerintah akan menjadwalkan ulang pelaksanaan orientasi DPR Papua Barat.

    Baca juga:  DPR PB Khawatir Pergeseran Anggaran Akan Pengaruhi Kinerja Pemerintahan

    “Rupanya pimpinan dan anggota masih melakukan reses sehingga hanya beberapa anggota yang ada. Kami juga tidak tahu bahwa ada lagi reses, Tapi itu sudah schedule perencanaan. Jadi kami tetap jalan nanti kemudian kami skedulkan ulang,” ujarnya kepada wartawan.

    Baca juga:  Tingkatkan Imun Pelajar, Dinkes Papua Barat dan Kejati Gelar Pemeriksaan Kesehatan Massal

    Menurut Melkias, pemerintah pada dasarnya tetap menunggu berita dari DPR mengenai jadwal selanjutnya. Bisa juga masukan dari DPR diberikan secara tertulis dalam rangka penguatan RKPD 2024.

    “Kita harap masukan ini sangat penting untuk mendukung perencanaan pemerintah 2024,” tandasnya.

    Baca juga:  Dua Kali Mangkir, Kadis PUPR Papua Barat Terancam Dijemput Paksa

    Pantauan linkpapua.com, di lokasi kegiatan memang nampak ketua DPR Papua Barat Orgenes Wonggor dan sejumlah anggota hadir. Namun banyak yang masih berada di dapil masing-masing untuk melakukan reses. (LP9/Red)

    Latest articles

    Hadiri Peringatan Harlah Muslimat NU ke 79, Mugiyono : Bukti Eksistensi...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri peringatan Harlah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) ke 79 dan Halal Bi Halal di SP 1 Prafi Minggu...

    More like this

    Hadiri Peringatan Harlah Muslimat NU ke 79, Mugiyono : Bukti Eksistensi dan Kontribusi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri peringatan Harlah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) ke...

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...