23.3 C
Manokwari
Rabu, Juli 2, 2025
23.3 C
Manokwari
More

    Berkebun di Akhir Pekan, Bupati Bintuni Ajak Masyarakat Perkuat Pangan Lokal

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, meminta petani dan masyarakat memanfaatkan lahan atau tanah kosong untuk menanam tanaman bermanfaat. Tak sekadar mengimbau, sosok nomor satu di Tanah Sisar Matiti itu sudah melakukannya.

    Baca juga:  Bupati Petrus Kasihiw Ungkap Obsesi Raih WTP ke-6 Tahun Ini

    Seperti pada Sabtu (3/12/2022), Kasihiw mengisi akhir pekan dengan terlibat langsung dalam menyiapkan lahan kebunnya yang berlokasi di Kampung Bumi Saniari, SP3, Distrik Manimeri. “Mari kita berkebun perkuat pangan lokal,” ajak Kasihiw.

    Baca juga:  HUT Bintuni Ke-22, Wabup Joko Ziarah ke Makam Tokoh Pemekaran

    Kasihiw mengatakan, lahan kosong yang ditata dengan baik akan memberikan lingkungan asri, menarik, nyaman, dan sehat. Selain itu, menanam tanaman produktif bisa memenuhi kebutuhan rumah tangga dan nilai ekonomi.

    Baca juga:  Plt. Sekda Teluk Bintuni: Forum Perkasa Hadir Jadi Wadah Perlindungan Masyarakat

    “Pemanfaatan lahan kosong dengan tanaman produktif, seperti hortikultura, obat-obatan, rempah-rempah, dan lainnya akan memberikan keuntungan, baik dari segi keamanan pangan, menopang ekonomi keluarga, maupun keuntungan dari segi estetika,” ucapnya. (LP2/Red)

    Latest articles

    Obet Rumbruren Sampaikan Pentingnya Kolaborasi Pemerintah Pusat dan Daerah Sukseskan MBG

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Program Makan Bergizi Gratis (MBG) terus digalakkan di seluruh pelosok negeri. Kali ini Sosialisasi program MBG bertempat di Gedung Serbaguna Gereja Maranatha...

    More like this

    Polres Mansel Musnahkan Miras di Hari Bhayangkara Ke-79, Pemkab Apresiasi

    MANSEL, LinkPapua.com - Polres Manokwari Selatan (Mansel) memusnahkan puluhan botol minuman keras (miras) berbagai...

    Jemaah Haji Sorong Wafat Usai Tuntaskan Ibadah, Jenazah Tiba di Kampung Halaman

    SORONG, LinkPapua.com - Salah satu jemaah haji asal Kota Sorong bernama Abdul Rahman meninggal...

    HUT Bhayangkara Ke-79, Kapolres Bintuni Tegaskan Polri Mitra Masyarakat

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Polres Teluk Bintuni, Papua Barat,...