25.5 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Berkas Pendaftaran Suyanto Bacaleg DPD RI Resmi Diterima KPU Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Berkas pendaftaran bakal calon anggota DPD RI perwakilan Papua Barat Suyanto S.H., M.Kn resmi diterima oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat pada Jumat (12/5/2023). Diantar oleh sejumlah pendukungnya mantan anggota DPR Papua Barat dan DPRD Manokwari itu datang ke KPU Papua Barat. Suyanto mendapat dukungan 1.155 orang.

    Baca juga:  Empat Kabupaten Belum Teken NPHD Pilkada 2024, KPU Papua Barat Minta Segerakan

    Usai berkasnya diterima oleh KPU Papua Barat, Suyanto mengatakan bersyukur pendaftarannya diterima.” Tentunya saya bersykur dengan dukungan yang diberikan. Saya memutuskan maju DPD RI sebagai bentuk pengabdian yang berasal dari hati nurani,”ujar Suyanto.

    Dijelaskannya, masih ada sejumlah perjuangan yang ingin dilanjutkan kembali.”Memang masih ada sejumlah perjuangan yang belum terselesaikan sebagai anggota DPR, sehingga kami memilih maju sebagai anggota DPD RI. Kita ingin memberdayakan masyarakat di Papua Barat. Selain itu kita ingin juga ingin memperjuangkan aspirasi masyarakat dipusat serta menjadi jembatan pemerintah pusat untuk daerah. Perjuangan-perjuangan itu harus terus dilakukan agar masyarakat memiliki pemikiran untuk mencintai daerah kita sehingga bisa bekerja dengan baik,”tambah dia.

    Baca juga:  Komite I DPD RI Kunjungi Papua Barat Bahas Pelaksanaan UU Otsus

    Bakal calon yang identik dengan songkok biru tersebut juga mengungkapkan dengan maju sebagai DPD RI maka lebih leluasa dalam memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat.(LP3/Red)

    Latest articles

    510 Personel Gabungan Siap Pencarian Tomy Marbun

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepolisian Daerah (Polda) Papua Barat menggelar apel pergeseran pasukan untuk Operasi Alpha Bravo Moskona 2025, tahap ketiga pencarian dan evakuasi Iptu Tomi...

    More like this

    510 Personel Gabungan Siap Pencarian Tomy Marbun

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepolisian Daerah (Polda) Papua Barat menggelar apel pergeseran pasukan untuk Operasi Alpha...

    Forkopimda Papua Barat Daya : Tidak Ada Tempat Bagi Klaim Separatis NRFPB di Wilayah NKRI

    SORONG, Linkpapua.com - Pemerintah Provinsi Papua Barat Daya bersama unsur Forkopimda menyelenggarakan rapat tertutup...

    100 Ribu Visa Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Dimulai 2 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com - Sebanyak 100.000 visa untuk jemaah haji reguler Indonesia sudah terbit. Pemerintah...