26.8 C
Manokwari
Kamis, April 24, 2025
26.8 C
Manokwari
More

    Bendahara Panitia Pembangunan Masjid At-Taqwa Bintuni Dilapor Gelapkan Dana Hibah Rp794 Juta

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com-Ketua panitia pembangunan Masjid At-Taqwa Teluk Bintuni, Ganem Seknun melaporkan bendaharanya ke Polres Teluk Bintuni. Laporan dilayangkan terkait dugaan penggelapan dana hibah pembangunan Masjid At-Taqwa.

    Bendahara Masjid At-Taqwa, AM diduga telah menggelapkan dana pembangunan sebesar Rp794 juta. Dana ini merupakan hibah dari Biro Kesra Pemprov Papua Barat tahun 2023.

    Baca juga:  Dekranasda Papua Barat Diminta Gelar Pameran Kuliner, Sekda: Undang Mendagri!

    Kasi Humas Polres Teluk Bintuni Ipda Teguh mengatakan, pihaknya telah memeriksa terlapor bersama 4 saksi lainnya.

    Baca juga:  Gelar PPM, SKK Migas-Petrogas Dorong Kemandirian Ekonomi di Sorong

    “Sejauh ini terlapor sudah dimintai keterangan sebagai saksi, sudah diperiksa 4 orang saksi dari panitia pembangunan masjid,” ujar Teguh, Kamis (18/7/2024).

    Dijelaskan, dana hibah pembangunan Masjid At-Taqwa disalurkan kepada panitia pembangunan sejak 5 Oktober 2023, melalui rekening panitia pembangunan. Diduga dana tersebut digunakan AM untuk kepentingan pribadi selama kurun waktu 15 hari dari 10 Oktober-20 Oktober 2023. (LP5/red)

    Latest articles

    BPJS-Kemenag Pastikan 162 Calon Jemaah Haji Manokwari Terkaver JKN

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sebanyak 162 calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Manokwari, Papua Barat, dipastikan telah terdaftar aktif sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). BPJS...

    More like this

    BPJS-Kemenag Pastikan 162 Calon Jemaah Haji Manokwari Terkaver JKN

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Sebanyak 162 calon jemaah haji (CJH) asal Kabupaten Manokwari, Papua Barat,...

    BPJS Kesehatan Jamin Perlindungan Bagi Jamaah Haji

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Penyelenggaraan Haji Tahun 2025 saat ini menjadi salah satu implementasi dari Instruksi Presiden...

    Pemprov Papua Barat Evaluasi Program TBC-Malaria Jelang Hari Malaria Sedunia

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Menjelang peringatan Hari Malaria Sedunia yang jatuh pada 25 April 2025,...