27.4 C
Manokwari
Senin, Mei 12, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Belajar Demokrasi dan Pemilu, Pelajar SMA Santo Paulus Datangi KPU Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Puluhan pelajar dari SMA Santo Paulus Manokwari, Sabtu (26/8/2023), berkunjung ke Rumah Pintar Pemilu (RPP) di Kantor KPU Manokwari.

    Kedatangan para pelajar ini dalam rangka aktualisasi Kurikulum Merdeka bertemakan Pemilu dan Demokrasi.

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Serahkan Bantuan Hibah Multimedia Dukung KPU Sukseskan Pemilu 2024

    Di RPP KPU Manokwari, para pelajar yang diterima Ketua KPU Manokwari, Christin Ruth Rumkabu, beserta para staf kesekretariatan diperkenalkan hal-hal menyangkut pelaksanaan pemilu.

    Di dalam RPP, para pelajar diperkenalkan sejarah pemilu, tahapan pemilihan, hingga jenis-jenis surat suara.

    Baca juga:  Kampanye Dimulai, Ketua KPU Manokwari Ingatkan Peserta Pemilu Patuhi Aturan

    Kepala SMA Santo Paulus Manokwari, Alexius Dance Tange, mengatakan kegiatan ini dapat memperkenalkan proses pemilu dan demokrasi kepada para siswa.

    Ketua KPU Manokwari, Christin Ruth Rumkabu, berharap ini sekaligus memperkenalkan pelaksanaan pemilu yang akan digelar 2024 nanti.

    Baca juga:  KPU Manokwari Sosialisasikan Tahapan Pemilu pada Tokoh Agama  

    “Saya berharap para siswa bisa membantu menyosialisasikan pelaksanaan pemilu tahun depan kepada masyarakat luas,” ungkap Christin. (LP3/Red)

    Latest articles

    Pemkab Bintuni Benahi Ruang Publik Telantar, Dimulai dari Taman Bangkit Bintuniku

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni, Papua Barat, mulai membenahi sejumlah ruang publik yang bertahun-tahun telantar dan rusak. Langkah awal dimulai...

    More like this

    Pemkab Bintuni Benahi Ruang Publik Telantar, Dimulai dari Taman Bangkit Bintuniku

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni, Papua Barat, mulai membenahi sejumlah...

    Jembatan Kali Obie Bintuni Mangkrak Tiga Tahun, Warga Terpaksa Bangun Jembatan Darurat

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Sudah tiga tahun lebih pembangunan Jembatan Kali Obie di Kampung...

    Hadiri Pembukaan Liga Futsal Nusantara Regional Papua Barat, Mugiyono Motivasi para Pemain

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari bersama Pimpinan Forkopimda Papua Barat menghadiri pembukaan Liga Futsal...