26.5 C
Manokwari
Selasa, April 29, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Beban Kerja Makin Besar, Senator Papua Barat Dorong KSOP Manokwari Naik Tipe

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com – Anggota DPD RI, Mamberob Y. Rumakiek, menilai Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Manokwari bisa naik tipe dari kelas IV ke III. Ini tidak terlepas dari makin besarnya beban kerja yang harus dijalankan.

    “Tentu akan saya upayakan untuk mendorong KSOP Manokwari bisa naik tipe ke Kementerian Perhubungan melalui Ditjen Perhubungan Laut. Dengan status Manokwari sebagai ibu kota provinsi memang sudah seharusnya tipenya ditingkatkan karena ini berkaitan dengan beban kerja dan kewenangannya,” ungkap Mamberob, Senin (7/6/2021).

    Baca juga:  Semua Fraksi di DPRD Manokwari Setuju Terhadap Raperda Pertanggung Jawaban Pemda 2019

    Senator perwakilan Papua Barat itu menyebut, peningkatan tipe tersebut salah satunya akan diikuti dengan pelayanan maupun kinerja yang lebih baik nantinya. Seperti pengawasan terhadap keamanan pelayaran dan penumpang serta distribusi logistik.

    Baca juga:  Dominggus Mandacan : Hermus dan Mugiyono Anak Saya

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, pada kesempatan yang sama mengamini apa yang disampaikan Mamberob. “Dengan peningkatan tipe sudah pasti akan diikuti dengan aktivitas yang dapat dilakukan sehingga sudah seharusnya ditingkatkan,” kata Bupati.

    Baca juga:  Pelatih Perseman Kantongi 25 Pemain Hasil Seleksi, TC 30 November

    KSOP Manokwari Kelas IV hanya memiliki sekitar 26 pegawai. Dengan peningkatan tipe nantinya juga akan diikuti dengan penambahan personel yang pastinya juga berdampak pada pelayanan tugas yang akan dilaksanakan. (LP3/Red)

    Latest articles

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    0
    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, menggelar kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di...

    More like this

    Trisep Kambuaya Dorong Peningkatan Fasilitas sejumlah Puskesmas di Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Anggota DPRK Manokwari Trisep Kambuaya saat menghadiri Musrenbang tingkat distrik Manokwari Barat,...

    Penumpang PELNI Didorong Manfaatkan PELNI Mobile, Memudahkan Pembelian Tiket

    MANOKWARI, Linkpapua.com- GM PT Pelayaran Indonesia (PELNI) Manokwari Yusuf menyampaikan dalam momentum HUT PT...

    Resmi Digelar, Musrenbang Distrik Manokwari Barat, Manokwari Timur dan Manokwari Utara, Bupati: Fokus Program Prioritas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pemkab Manokwari menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang digelar bersamaan yaitu distrik...