25.9 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    Bapera Manokwari Terbentuk, Edi Budoyo: Lahirkan Pemuda Berkarakter

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Pengurus DPD Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) Manokwari resmi dilantik, Rabu (3/11/2021). Wakil Bupati Manokwari Edi Budoyo berharap organisasi ini mampu melahirkan pemuda-pemuda berkarakter.

    “Organisasi ini hadir guna membangun pemuda Indonesia yang berkarakter Pancasila dan menguatkan jati diri NKRI. Untuk itu, pengurus Bapera Manokwari harus selalu amanah dalam mengemban tugas dan tanggung jawab,” ujar Edi saat menghadiri pelantikan pengurus Bapera Manokwari.

    Pengurus Bapera Manokwari dilantik oleh Ketua Bapera Papua Barat, Bernard Sagrim. Pelantikan digelar di Hotel Fujita.

    Edi Budoyo mengatakan, Bapera merupakan wujud dari produk konstitusi UUD 1945 dalam berserikat dan berkumpul. Organisasi ini lahir berdasarkan kesamaan dan tujuan dari para anggotanya.

    Baca juga:  Tangguh LNG Kerja Sama YPK Sediakan Guru Kontrak untuk Peningkatan Pendidikan di Teluk Bintuni

    “Yakni tercapainya masyarakat Indonesia yang profesional, berilmu, beriman, dan memiliki semangat kebangsaan demi tercapainya Indonesia yang berkeadilan sosial,” katanya.

    Edi juga mendorong agar Bapera mengembangkan potensi kepemudaan. Juga berperan dalam memberikan pelayanan dalam membantu masyarakat.

    “Pemerintah Kabupaten Manokwari berpesan agar pengurus Bapera Kabupaten Manokwari selalu amanah dalam mengemban tugas dan tanggung jawab atas jabatannya. Selalu istiqamah, tulus, dan ikhlas dalam bekerja serta mengedepankan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan pribadi dan golongan dan menjadi representasi organisasi kepemudaan yang ideal,” harap Budoyo.

    Baca juga:  TKD Prabowo-Gibran Papua Barat Rayakan Natal Bersama Pendukung

    Ketua DPD Bapera Provinsi Papua Barat, Bernard Sagrim berharap, pengurus DPD Bapera Manokwari segera konsolidasi. Terutama membangun kolaborasi dengan pemda agar bisa memulai hal hal positif.

    “Jangan hanya menunggu. Harus ada uang maupun bantuan dari pemerintah baru kita melakukan pekerjaan. Apa saja yang bisa kita bisa lakukan kita kerjakan. Harus ada kreasi dan upaya membangun solidaritas,” jelas Sagrim.

    Sementara itu, Ketua DPD Bapera Kabupaten Manokwari, Yotham Junior Dedaida, menyatakan Bapera hadir untuk mempersatukan pemuda-pemudi dari berbagai latar belakang. Ini sebagai jawaban atas tantangan masa depan.

    Menurut Dedaida, Bapera Manokwari bertekad dan bersungguh-sungguh mengabdikan diri dengan turut terlibat secara aktif dalam setiap derap langkah pembangunan nasional maupun daerah.

    Baca juga:  4 Hari Pertamax Langka di Manokwari, Warga Mulai Risau

    “Kehadiran Bapera Kabupaten Manokwari didasarkan dengan semangat patriotisme kebangsaan yang bertujuan untuk membentuk dan mengembangkan potensi generasi muda daerah yang inovatif, kreatif, professional, serta berpegang pada nilai-nilai keagamaan dan budaya,” ujarnya.

    Dedaida mengaku yakin mampu meningkatkan peran aktif kepemudaan di daerah. Agar mereka peduli terhadap masalah-masalah ekonomi, sosial, dan budaya di masyarakat.

    Pihaknya meminta dukungan Pemkab Manokwari dan seluruh pemangku kepentingan untuk dapat bersama-sama Bapera mempersiapkan kader-kader pemuda potensial yang berkarakter kebangsaan. (LP2/red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    TP-PKK Manokwari Komitmen Dukung Program Imunisasi Demi Wujudkan Generasi yang Sehat dan Berkualitas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Ketua Tim Penggerak - Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Manokwari Ny Febelina Wondiwoy...