25.7 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.7 C
Manokwari
More

    Bapenda Manokwari Target PAD Rp63 Miliar di 2022, Wujudkan Peningkatan SDM

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Manokwari, Sius Yenu, mengatakan di 2022 target realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) mencapai Rp63 miliar.

    Untuk mewujudkan target tersebut pihaknya akan melakukan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM).

    “Kita berupaya mencapai target PAD yang sudah ditetapkan, salah satunya dengan menyiapkan SDM untuk mengikuti digitalisasi pembayaran pajak sehingga non-tunai. Sehingga kita berharap dari PAD kita dari Rp54 miliar di tahun 2021 menjadi ke Rp63 miliar di tahun 2022. Akan ada beberapa fasilitas yang ditambahkan dengan bekerja sama melalui perbankan,” ungkapnya, Senin (10/1/2022).

    Baca juga:  500 Bibit Cabai Ditanam di Kebun PKK Papua Barat, Target Panen 3 Bulan

    Dijelaskannya, inovasi yang dilakukan juga untuk meningkatkan wajib pajak. Dengan inovasi itu untuk memberikan layanan kepada wajib pajak sehingga wajib pajak bisa membayar dari mana saja.

    Baca juga:  Kronologi Lengkap Kontak Tembak di Maybrat yang Sebabkan 1 Anggota TNI Gugur

    “Apalagi dengan kondisi pandemi Covid-19 diharapkan tidak ada lagi kerumunan dalam membayar pajak. Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) menjadi sumber pajak yang terus digenjot tahun ini karena potensinya masih sangat besar,” tambahnya.

    Baca juga:  Pemkab Bintuni Bagikan 53 Ekor Sapi Kurban, Ditambah 2 dari Pemprov

    Sesuai dengan undang-undang, 11 sumber pajak yang bisa dipungut daerah menjadi PAD di antaranya pajak restoran, pajak hotel, pajak parkir, dan pajak air tanah. (LP3/Red)

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam...

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...