26 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26 C
Manokwari
More

    Bapemperda DPRD Manokwari: 10 Raperda Akan Dibahas Sepanjang 2023

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Manokwari rencana akan membahas 10 rancangan peraturan daerah (raperda) sepanjang 2023 ini.

    Dari 10 raperda, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari mengajukan usulan enam raperda, yaitu Raperda tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah, Raperda tentang Rencana Tata Tuang Wilayah Manokwari 2021 – 2041, serta Raperda tentang Kebudayaan, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif di Manokwari.

    Baca juga:  Terpilih Aklamasi, Loedwick Mandacan Siap Kembalikan Kejayaan Golkar di Mansel

    Lalu, Raperda tentang Perubahan Ketiga atas Perda Manokwari Nomor 8 Tahun 2016 mengenai Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah, Raperda tentang Perubahan atas Perda Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pengelolaan Persampahan, serta Raperda tentang Pengendalian Minuman Beralkohol.

    Baca juga:  Anggaran Sekretariat DPRD Manokwari Dipangkas Rp4 M, Sekwan Pasrah

    Sementara itu, DPRD Manokwari mengajukan empat raperda sebagai inisiatif mereka, meliputi Raperda tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Nelayan di Manokwari (usulan Komisi B), Raperda tentang Kesehatan Ibu dan Anak (usulan Komisi A), Raperda Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial (usulan Komisi C, dan Raperda Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik (perseorangan Anggota DPRD Manokwari).

    Baca juga:  Pansus Covid-19 DPRD Manokwari Warning Dinsos soal Bansos

    “Raperda-raperda tersebut akan dibahas sepanjang tahun 2023 dalam masa sidang,” ujar Ketua Bapemperda DPRD Manokwari, Masrawi Aryanto, Jumat (26/5/2023).

    Pihaknya menargetkan ke-10 raperda itu bisa ditetapkan menjadi perda sebelum tutup tahun. (LP3/Red)

    Latest articles

    Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Vatikan Umumkan Duka Mendalam

    0
    VATIKAN CITY, LinkPapua.com - Dunia Katolik berduka. Vatikan secara resmi mengumumkan wafatnya Paus Fransiskus pada usia 88 tahun, Senin (21/4/2025) pagi waktu setempat. Pemimpin...

    More like this

    Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Vatikan Umumkan Duka Mendalam

    VATIKAN CITY, LinkPapua.com - Dunia Katolik berduka. Vatikan secara resmi mengumumkan wafatnya Paus Fransiskus...

    Orgenes Wonggor: Pembangunan Kantor DPR dan MRP Papua Barat Wajib Direalisasikan 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, menegaskan bahwa pembangunan kantor baru...

    Ketua MRP: Papua Barat Aman, Jangan Terprovokasi Isu Separatis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua Majelis Rakyat Papua (MRP) Papua Barat, Judson Ferdinandus Waprak, menegaskan...