25.5 C
Manokwari
Minggu, April 27, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Banjir Kota Sorong Akibat Pendangkalan Drainase, Relokasi Warga Tengah Diupayakan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Banjir yang terjadi beberapa kali di permukiman warga wilayah Kota Sorong, Papua Barat, terjadi karena adanya penyempitan drainase di sekitar permukiman.

    Koordinator percepatan penanggulangan bencana banjir Kota Sorong, Melkias Werinussa, mengatakan penanganan banjir mulai pekan lalu sudah diambil oleh Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw. Penanganan banjir, kata dia, sudah terkendali dan tidak menyangka akan terjadi banjir lagi.

    Baca juga:  Kunjungi Bintuni, Ketua Bawaslu PB Ingatkan Anggota Bekerja Sesuai Asas

    “Alat berat sudah kerja dan kami berharap sudah aman namun terjadi lagi. Faktor ada galian C terkena hujan dan membawa pasir dan lumpur ditambah sampah akhirnya membuat pendangkalan drainase,” ujarnya kepada Linkpapua.com, Kamis (1/9/2022).

    Baca juga:  Mansel Meriahkan HUT Kemerdekaan RI dengan Sejumlah Agenda Lomba dan Pawai Budaya

    Melkias mengungkapkan, saat ini pihaknya tengah memikirkan upaya relokasi warga. Untuk langkah ini, kata dia, mesti ada koordinasi dan kerja sama dengan Kabupaten Sorong guna mempermudah relokasi warga.

    Akibat banjir beberapa kali terjadi dan yang terakhir hingga pinggul orang dewasa, ada beberapa masyarakat yang harus mengungsi. “Ada yang mengungsi di keluarga, namun pemerintah mulai persiapkan gereja, masjid, dan sekolah dijadikan tempat pengungsian sementara. Dapur umum tadi pagi sudah mulai beroperasi,” bebernya.

    Baca juga:  Sidang Korupsi Jalan Simai-Obo, Saksi Akui Pinjamkan Perusahaan demi Cairkan Dana Proyek

    Pemerintah juga telah meminta agar aktivitas galian C di daerah tersebut dihentikan sementara waktu hingga kondisi benar-benar aman. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kardinal Ignatius Suharyo Wakili Indonesia Ikuti Konklaf Pemilihan Paus di Vatikan

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Uskup Keuskupan Agung Jakarta, Kardinal Ignatius Suharyo, akan mewakili Indonesia dalam Konklaf atau pemilihan Paus baru di Vatikan. Dia dijadwalkan bertolak...

    More like this

    Tim Gabungan Masuki Zona Merah KKB Cari Iptu Tomi, Sisir Sungai-Tembus Hutan dan Rawa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Tim gabungan menyisir Zona Merah yang rawan Kelompok Kriminal Bersenjata...

    Wagub Papua Barat soal Ubah Nama Bandara Rendani: Harus Disepakati Semua Pihak

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, menyebut perubahan nama Bandara...

    Bupati Manokwari Usul Nama Bandara Rendani Diubah Jadi Bandara Ottow-Geissler

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Bupati Manokwari, Hermus Indou, mengusulkan perubahan nama Bandara Rendani Manokwari menjadi...