25.8 C
Manokwari
Jumat, Maret 29, 2024
25.8 C
Manokwari
More

    Angka Kesembuhan COVID-19 Papua Barat Diatas Rerata Nasional

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapuabarat.com– Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan bersyukur angka kesembuhan pasien COVID-19 di daerah ini terus meningkat dan saat ini sudah berada di atas rata-rata nasional.

    “Angka kesembuhan pasien COVID-19 di Papua Barat sudah mencapai 90,7 persen. Sedangkan data nasional masih dibawah 90 persen,” ucap Dominggus disela Ibadah bersama di Kantor Gubernur, Kamis (17/12)

    Mandacan mengutarakan beberapa pekan terakhir jumlah pasien yang berhasil sembuh di Papua Barat jauh lebih tinggi dibanding temuan kasus baru. Ia berharap situasi ini terus konsisten, bahkan angka kesembuhan terus meningkat.

    Baca juga:  PKS Papua Barat Optimistis Rampungkan Perbaikan Berkas Bacaleg sebelum Deadline

    “Mari kita terus berdoa, untuk Indonesia, untuk Papua Barat, untuk para tenaga kesehatan dan para pasien yang ada di seluruh daerah. Kita berdoa, Tuhan beri kesembuhan untuk mereka semua,” ucap Gubernur.

    Juru bicara penanganan COVID-19 Papua Barat, dr Arnold Tiniap pada kesempatan sebelumnya menyatakan secara akumulatif kasus konfirmasi positif di Papua Barat saat ini tercatat mencapai 5.641 orang. Dari jumlah itu 5.115 diantaranya berhasil sembuh.

    Baca juga:  Revitalisasi Pasar Sanggeng Dimulai

    “Kemarin ada tambahan 30 orang pasien yang berhasil sembuh. Masing-masing dari Kota Sorong 11 orang, Kaimana delapan, Manokwari tujuh, Manokwari Selatan tiga dan satu dari Fakfak,” sebut Arnold.

    Ia mengungkapkan bahwa untuk daerah-daerah di Papua Barat yang memiliki catatan temuan kasus tinggi, angka kesembuhan pasien rata-rata sudah diatas 90 persen.

    “Ada lima daerah yang memiliki catatan kasus cukup tinggi dibanding daerah lain di Papua Barat yakni Kota Sorong, Manokwari, Teluk Bintuni, Kabupaten Sorong dan Raja Ampat angka kesembuhan yang sudah diatas 90 persen,” ucap Tiniap lagi.

    Baca juga:  Jelang Seleksi MRPB, Perekrutan Unsur Adat - Perempuan Diambil Alih Kabupaten

    Sedangkan untuk kasus kematian, lanjut Arnold, pasien positif COVID-19 di Papua Barat yang meninggal dunia tercatat sebanyak 98 orang atau 1,7 persen dari total kasus konfirmasi positif.

    “Kita bersyukur angka kematian pasien COVID-19 di Papua Barat tergolong kecil dibanding daerah lain di Indonesia. Artinya imunitas masyarakat di sini cukup bagus dan harus terus dijaga,” ujarnya. (LPB1/red)

    Latest articles

    Gandeng Pemprov PB, Bapanas Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah di Manokwari

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Badan Pangan Nasional (Bapanas) bersama Pemprov Papua Barat melanjutkan program Gerakan Pangan Murah di Masjid Ridwanul Bahri, Sowi 4, Distrik Manokwari Selatan,...

    MUI Papua Barat Keluarkan Imbauan Untuk LDII

    More like this

    Disnakertrans Mansel Akui Banyak Perusahaan Bandel, tak Laporkan Data Karyawan

    MANSEL, Linkpapua.com - Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Manokwari Selatan mencatat baru 2...

    DPD RI- Pemprov PB Bahas Mekanisme Seleksi Anggota DPR Jalur Pengangkatan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dewan Perwakilan Daerah (DPD)RI menggelar pertemuan dengan pemerintah provinsi Papua Barat membahas...

    Disnaker Papua Barat Minta Posko di 7 Kabupaten Awasi Ketat Penyaluran THR

    MANOKWARI, linkpapua.com-Dinas Tenaga Kerja Provinsi Papua Barat melaksanakan zoom meeting dengan seluruh Dinas Tenaga...