26.5 C
Manokwari
Selasa, April 29, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Alokasi Anggaran, DPR Minta Dinkes-RSUD Papua Barat Dapat Perhatian Khusus

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – DPR Papua Barat menilai Pemprov Papua Barat perlu memberikan perhatian khusus ke Dinkes maupun RSUD Papua Barat terkait alokasi anggaran.

    Hal ini seperti disampaikan juru bicara gabungan fraksi-fraksi DPR Papua Barat, Agustinus R. Kambuaya, dalam sidang paripurna DPR Papua Barat, Selasa (13/12/2022).

    Baca juga:  Plt Sekda Papua Barat: APBD 2024 Ditetapkan 25 November

    “Gabungan fraksi-fraksi DPR Papua Barat berpandangan bahwa perlu adanya perhatian khusus dari Pemerintah Provinsi Papua Barat kepada Dinas Kesehatan dan RSUD Papua Barat dalam bentuk alokasi anggaran untuk meningkatkan tipe rumah sakit RSUD menjadi rumah sakit rujukan provinsi sebesar Rp200 miliar,” kata Agustinus.

    Baca juga:  Fraksi Nasdem DPR PB Komitmen Dukung Pemerintahan Hingga 2024

    Hal ini dimaksudkan agar masyarakat yang ingin berobat tidak perlu lagi dirujuk keluar daerah karena membutuhkan biaya perjalanan.

    Selain itu, dewan juga menyampaikan bahwa saat ini Papua Barat sudah membutuhkan rumah sakit jiwa.

    “Gabungan fraksi-fraksi DPR Papua Barat berpandangan bahwa ketersediaan rumah sakit jiwa sangat dibutuhkan oleh masyarakat di Papua Barat. Karena itu diperlukan pembangunan rumah sakit jiwa,” paparnya.

    Baca juga:  DPMK Dorong 57 Kampung di Manokwari Selatan Segera Punya Database

    Masyarakat yang mengalami gangguan kejiwaan saat ini, karena belum ada rumah sakit jiwa, sehingga pasien harus dititipkan. (LP9/Red)

    Latest articles

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    0
    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, menggelar kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di...

    More like this

    Resmi Digelar, Musrenbang Distrik Manokwari Barat, Manokwari Timur dan Manokwari Utara, Bupati: Fokus Program Prioritas

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pemkab Manokwari menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) yang digelar bersamaan yaitu distrik...

    LLDIKTI: 86 Persen Program Studi Perguruan Tinggi di Papua Sudah Terakreditasi

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Sebanyak 86 persen program studi di perguruan tinggi se-Papua telah terakreditasi....

    ASN Pemprov Papua Barat Malas Ikut Apel, Wagub Ancam Berhentikan

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, mengancam akan memberhentikan Aparatur...