26.5 C
Manokwari
Senin, April 28, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Adaptasi Alat dan Venue Oke, Kontingen Dayung Papua Barat Siap Tampil Sip di PON

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Kotingen dayung Papua Barat sejak empat bulan terakhir telah menjalani pemusatan latihan untuk persiapan menuju PON XX Papua. Seluruh persiapan dinilai sudah oke.

    Pelatih dayung Papua Barat, Agus Rumbewas, mengungkapkan adaptasi pada venue pertandingan berjalan dengan baik, termasuk dengan sejumlah peralatan dayung yang baru.

    Baca juga:  Tim Terjun Payung Papua Barat Target Juara Umum di PON XX

    “Persiapan dayung Papua Barat sudah maksimal tinggal pemeliharaan dengan kondisi yang ada. Sehingga bisa dikatakan kita sudah siap sampai perlombaan nanti kita akan melakukan latihan-latihan ringan saja. Kita juga sudah adaptasi dengan venue hampir empat bulan. Memang dalam proses adaptasi kita tidak kesulitan karena kondisinya hampir sama di Manokwari,” ujar Rumbewas, Kamis (23/9/2021).

    Baca juga:  Perolehan Sementara Medali PON XX, Papua Buntuti DKI Jakarta di Puncak Klasemen

    Rumbewas menjelaskan, adaptasi dengan peralatan yang baru juga tidak ada hambatan berarti. “Kita juga sudah mencoba peralatan pada venue yang akan digunakan. Beberapa daerah lainnya juga sudah melakukan tes venue seperti tuan rumah Papua, Jakarta, Sulawesi Tenggara, Sumatra Barat, dan beberapa daerah lainnya,” tambah dia.

    Baca juga:  Pendaftaran Ketua Golkar Manokwari Ditutup, Hanya 2 Balon Kembalikan Formulir

    Kontingen dayung Papua Barat berhasil meloloskan 27 nomor dengan 35 atlet. Sesuai dengan jadwal nomor canoeing menjadi nomor pertama yang akan diperlombakan pada 28 September mendatang. (LP3/Red)

    Latest articles

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    0
    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya, menggelar kerja bakti membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di...

    More like this

    IPPN Raja Ampat Gelar Kerja Bakti Bersihkan TPU Waisai Kota

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Ikatan Pengusaha Papua Nusantara (IPPN) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat...

    Halalbihalal Korpri Raja Ampat, Bupati Ajak Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam, mengajak seluruh Aparatur Sipil...

    Kejari Manokwari Usut Penyimpangan KUR Bank Papua, Indikasi Kerugian Miliaran

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kejaksaan Negeri (Kejari) Manokwari, Papua Barat, tengah mengusut dugaan penyimpangan penyaluran...