26.4 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
26.4 C
Manokwari
More

    Resmi Pimpin Teluk Wondama, Hendrik Mambor Janji Fokus Ekonomi di Tahun Pertama

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pasangan Bupati dan Wabup Teluk Wondama resmi dilantik oleh Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan, Rabu pagi (5/5/2021). Pasangan ini bertekad membawa perubahan fundamental di daerah itu.

    Ditemui sejumlah wartawan usai pelantikan, Bupati Teluk Wondama Hendrik  Mambor, mengakui punya tugas berat untuk membawa perubahan. Karenanya ia akan memberi prioritas pada beberapa sektor.

    “Awal-awal saya akan fokus pada pembangunan (peningkatan) ekonomi daerah atau menstabilkan kembali perekonomian daerah,” katanya.

    Baca juga:  Perdalam Tupoksi, 20 Anggota DPRK Teluk Bintuni Ikuti Orientasi

    Ia menyebutkan setelah dipelajari evaluasi Kementerian Keuangan, kapasitas fiskal Wondama berada pada tingkat paling rendah. Perputaran uang masih sangat minim.

    Untuk itu, fokus utama ditahun pertama kerja adalah peningkatan ekonomi daerah. Sekaligus kata Mambor mendorong bangkitnya ekonomi kerakyatan agar bisa menopang segala sektor.

    Mambor melanjutkan, peningkatan ekonomi daerah merupakan tumpuan utama program prioritas di tiga tahun masa pemerintahannya. Oleh sebab itu, faktor sektor penunjang yang menjadi sumber pendapatan akan dibangun dan dimaksimalkan.

    Baca juga:  A2 Janjikan Listrik Menyala di Seluruh Kampung Pulau Roon Dalam 100 Hari Kerja

    “Diantaranya, ialah menggenjot sektor perikanan dan pariwisata. Sarana dan prasarana yang perlu dibangun untuk peningkatan tersebut, ialah pembangunan Bandar Udara Wondama,” jelas Mambor.

    Dia menargetkan, bandara sudah harus mulai dibangun pada 2022 mendatang.

    “Kita ingin hidupkan sektor pariwisata, faktor penunjangnya adalah bandara. Banyak memang yang harus dipersiapkan untuk bandara, tetapi kami sudah bersepakat (komitmen), target tahun depan, apapun kendalanya, bandara sudah harus dibangun,” kata Hendrik Mambor.

    Baca juga:  Rekomendasi Mubes IKBW: Duet Hendrik Mambor-Andarias Kayukatuy Lanjut di 2024

    Selain itu, Syake juga ingin membuka kantor kas perwakilan Bank Indonesia (BI) di Rumberpon dan Yendiron, guna meningkatkan serta memudahkan transaksi perbankan antar masyarakat kepulauan dan pesisir di wilayah itu.

    “Kita ingin wujudkan itu, agar memudahkan masyarakat dan perputaran uang juga lancar, terutama pembayaran gaji para guru disitu. Muda-mudahan BI Papua Barat mengizinkan,” kata Mambor.(LP7/red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Gubernur Papua Barat Resmikan Gedung Gereja GKI Alexander Apituley di Wasior

    TELUK WONDAMA, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, meresmikan gedung gereja Gereja Kristen...

    Bupati Wondama Paparkan LKPj 2024: Angka Kemiskinan Turun, Ekonomi Masyarakat Membaik

    TELUK WONDAMA, LinkPapua.com - Bupati Teluk Wondama, Elysa Auri, memaparkan capaian Pemerintah Kabupaten (Pemkab)...

    Resmi Jabat Bupati Teluk Wondama, Elysa Auri Tegaskan Kontestasi Politik Sudah Usai

    TELUK WONDAMA, LinkPapua.com – Elysa Auri resmi menjabat sebagai Bupati Teluk Wondama periode 2025-2030....