26.6 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
26.6 C
Manokwari
More

    14 Nakes Disuntik Vaksin Corona di Puskesmas Menimeri

    Published on

    BINTUNI, Linkpapuabarat.com- Proses vaksinasi COVID-19 digelar di Puskesmas Menimeri, kabupaten Teluk Bintuni, Kamis (4/2/21). Sebanyak 14 dari 52 tenaga kesehatan di puskesmas ini telah mendapat suntikan vaksin COVID-19 dosis pertama.

    Sebelum disuntuk vaksin, mereka harus melewati sejumlah tahapan, seperti pendaftaran dan pemeriksaan kesehatan.

    Baca juga:  Baru Deklarasi Damai Pilkada, Kasus Ujaran Kebencian Diadukan ke Polres Bintuni

    Kadin kesehatan Teluk Bintuni, Fanky D mobilala, mengatakan vaksinasi di puskesmas Menimeri akan dilaksanakan selama 3 hari (3-5) Februari 2021.Dirinya berharap sekitar 800 nakes yang ada di kabupaten Teluk Bintuni bisa tervaksinasi pada tahap pertama ini.

    Baca juga:  PPP Papua Barat Target Menang di Pemilu, Yasman Tuntut Kader Kerja Solid

    “Karena kita nakes adalah garda terdepan jadi semua harus terlebih dahulu, setelah itu baru melayani masyarakat umum,” jelas Fanky D mobilala.

    Dirinya menambahkan setelah divaksin, nakes akan terus  mensosialisasikan pentingnya vaksin COVID-19 kepada masyarakat.

    Baca juga:  Telan Rp18 M, Puskesmas 'Megah' Bintuni Resmi Beroperasi

    “Vaksin ini penting untuk sistem  kekebalan imun dalam tubuh. Kita berharap setelah tahapan vaksinasi terhadap petugas medis, TNI/POLRI selesai, masyarkat akan  berbondong-bondong mengikuti vaksinasi di tempat yang sudah di sediakan oleh Dinkes,” pungkas Fanky D mobilala. (LPB5/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    Satlantas Teluk Bintuni Gelar Operasi 21 Stasioner, 20 Kendaraan Terjaring

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Sebanyak 20 kendaraan terjaring dalam Operasi 21 Stasioner yang digelar...

    Sidang Korupsi Jalan Simai-Obo, Saksi Akui Pinjamkan Perusahaan demi Cairkan Dana Proyek

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Fakta terungkap dalam sidang dugaan korupsi proyek pembangunan jalan Kampung Simai-Kampung...

    Polairud Teluk Bintuni Gencarkan Patroli-Imbauan Cuaca Ekstrem ke Nelayan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Menghadapi cuaca ekstrem yang belakangan tak menentu, Satuan Polisi Air...