MANOKWARI, LinkPapua.com – Kunjungan Uskup Amboina, Mgr Seno Ngutra, ke Manokwari, Papua Barat, diwarnai dengan rangkaian agenda yang padat, mulai dari kegiatan akademik hingga pelayanan rohani.
Selama tiga hari di Manokwari, Mgr Seno menghadiri pengukuhan guru besar, pelantikan organisasi seni, hingga memimpin misa dan memberkati anak-anak.

Mgr Seno tiba di Manokwari, Jumat (25/4/2025). Pada malam harinya, dia dijadwalkan menghadiri pelantikan pengurus Persatuan Artis Penyanyi Pencipta Lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) Papua Barat.
Uskup Amboina dijadwalkan menghadiri pengukuhan Prof Roberth KR Hammar sebagai guru besar Universitas Caritas Indonesia (UNCRI) yang digelar Sabtu (26/4). Kehadiran Mgr Seno disebut sebagai bentuk dukungan spiritual terhadap Prof Roberth.
“Selanjutnya Yang Mulia Uskup Amboina juga mengunjungi dan memberkati sekolah dan anak-anak di Kampung Rou-Rou,” ujar Koordinator Seksi Acara Pelantikan dan Pengukuhan, Ereneus Horokubun.
Agenda Uskup Seno berlanjut pada Minggu (27/4). Dia akan memimpin misa di Paroki Imanuel Sanggeng, lalu pada sore harinya memimpin misa syukur atas pengukuhan guru besar di kediaman Prof Roberth Hammar. (*/red)




