29.1 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
29.1 C
Manokwari
More

    Warga Grobogan Puji Gebrakan Pembangunan di Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Kerukunan Warga Grobogan di Manokwari pada Minggu (27/10/2024) menggelar silaturahmi bersama Mugiyono di distrik Prafi.

    Ketua Kerukunan warga Grobogan di Manokwari Siswanto dalam kesempatan itu mengungkapkan anggotanya mencapai ratusan keluarga, baik itu di dataran Warmare, Prafi, Masni dan Sidey (Warpramasi) maupun yang ada dikota.

    “Kerukunan ini sudah berdiri sejak 3 tahun lalu. Kita berharap dengan kehadiran Kerukunan ini dapat berkontribusi juga bagi daerah, karena anggota kami ini terdiri dari berbagai latar belakang yang berbeda,”ungkap Siswanto yang juga merupakan anggota DPRK Manokwari tersebut.

    Baca juga:  BPOM Manokwari Tingkatkan Sinergitas Lintas Sektor Jamin Keamanan Obat dan Makanan

    Siswanto juga memuji gebrakan pembangunan yang sudah digagas oleh kepala daerah Manokwari saat ini. Diantaranya pasar sentral Sanggeng, bandara Rendani dan juga RTP Borarsi.

    Baca juga:  Akses Jalan Menuju Kantor Gubernur PB Sudah Buka

    Sementara itu Mugiyono menyebutkan dengan kehadiran Paguyuban di tanah rantau dapat menjadi wadah bagi warga untuk bisa terus bersilaturahmi.

    ” Paguyuban hadir untuk menghimpun warga yang memiliki latar belakang yang sama. Semoga dengan kehadiran paguyuban ini bisa bermanfaat bagi anggotanya,”ungkap dia.

    Mugiyono yang juga merupakan Calon Wakil Bupati Manokwari juga dalam kesempatan tersebut menerima sejumlah aspirasi dari warga Grobogan. Salah satunya adalah pengangkatan guru honorer Taman Kanak-kanak (TK).

    Baca juga:  Dinas PUPR Evaluasi Progres Proyek DAK di Papua Barat Daya

    “Tentu aspirasi-aspirasi yang disampaikan ini akan menjadi catatan kami jika mendalat kepercayaan oleh masyarakat Manokwari sebagai kepala daerah,”beber Mugiyono.

    Kerukunan warga Grobogan juga menyampaikan komitmennya mendukung pasangan Hermus Indou-Mugiyono pada pilkada 27 November.(LP3/Red)

    Latest articles

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah menurunkan Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon di sejumlah titik...

    More like this

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah...

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...