26.3 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Pengurus Korpri Papua Barat Resmi Dikukuhkan, Ali Baham Ketua  

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Papua Barat periode 2024 – 2029 resmi dikukuhkan, Senin (30/9/2024). Pengukuhan berlangsung di Gedung PKK Papua Barat.

    Dalam kepengurusan baru ini, Pj Gubernur Ali Baham Temongmere ditunjuk sebagai Ketua. Selanjutnya, ia didampingi 3 wakil ketua.

    Wakil Ketua Umum DPN Korpri Bima Harja Wibisana mengatakan bahwa tugas pertama dari pengurus Korpri provinsi adalah meminta kepada kabupaten kota segera melaksanakan musyawarah kabupaten untuk membentuk kepengurusan Korpri. Kata Bima, pembentukan kepengurusan penting dilakukan mengingat banyak yang sudah berakhir masa jabatannya tapi belum dibentuk kembali.

    “Tugas pengurus Korpri yaitu melakukan pelayanan publik dengan meningkatkan kemampuan kompetensi untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat sesuai dengan bidang tugasnya,” ujar Bima Harja.

    Baca juga:  Kapolda Baru Irjen Pol Daniel T.M Silitonga Tiba di Manokwari

    Sementara itu, Penjabat Sekda Papua Barat Yacob S Fonataba mengatakan, Korpri berfungsi sebagai satu-satunya wadah berhimpun bagi ASN. Karena itu Korpri harus mampu meningkatkan peran dan strategi dalam membangun bangsa.

    “Korpri diharapkan pegawai senantiasa berperan dengan meningkatkan kinerja berkolaborasi dan bersinergi serta menumbuhkan energi positif dalam setiap pelaksanaan tugas, kewajiban dan tanggung jawabanya,” ujar Yacob.

    Yacob mengajak kepada pengurus yang telah dilantik untuk saling berkoordinasi menyatukan pendapat dalam meningkatkan kemampuan ASN. Lewat wadah, ASN kata Yacob akan memahami kode etik sebagai pegawai dan menjalankan fungsinya sebagaimana amanat UU.

    “Saya ucapkan selamat kepada bapak/ibu yang telah dikukuhkan, mari bersama-sama mengabdi menjadi ASN, P3K yang bermartabat demi menjalankan tugas negara ini” imbuhnya.

    Baca juga:  Bertemu Pangdam Kasuari, Kakanwil DJPb Puji Kinerja Keuangan Kodam

    Berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor : KEP-39/KU/IX/2024 tentang Keputusan Dewan Pengurus Korpri Nasional, memutuskan susunan personalia dewan pengurus Korpri Papua Barat 2024-2029 yakni sebagai berikut:

    1. Gubernur sebagai penasehat.

    2. Wakil Gubernur sebagai penasehat.

    3. Drs Ali Baham Temongmere, MTP sebagai ketua.

    4. Dr. Yacob Silvinus Fonataba, M.Si sebagai wakil ketua I.

    5. Otto Parorongan, SKM., M.M.Kes sebagai wakil ketua II.

    6. Korinus Jakonias Aibini, SH., M.M.Kes. sebagai wakil ketua III.

    7. Eduard Napolion Inyomusi, SH., M. AP sebagai sekretaris.

    8. Agus Nurrodi, SE., M.Si sebagai bendahara.

    Baca juga:  Lagi, Polres Teluk Bintuni Panen Raya di Kebun Bhayangkari 

    9. Melkias Werinussa, SE., MH. sebagai ketua bidang olahraga dan seni budaya.

    10. Eduard Toansiba, SH., M.AP sebagai ketua bidang usaha dan kesejahteraan.

    11. Paulus Renyaan, SH. sebagai ketua bidang pelayanan masyarakat dan bantuan hukum.

    12. Prof. Dr. Charly Danny Heatubun, S.Hut M.Si sebagai ketua bidang litbang dan IPTEK.

    13. Witry, SE., M.Ec.Dev sebagai ketua bidang pemberdayaan perempuan.

    14. Dirsia Natalia, SE sebagai ketua bidang kerohanian.

    15. Frans Pieter Istia, S.Sos., MM sebagai ketua bidang informasi dan komunikasi.

    16. Helen Frinda Dewi, S.Hut., M.Si sebagai ketua bidang sumber daya manusia.

    17. Agustinus Melkias Rumbino, S.IP sebagai ketua bidang penghargaan dan persemayaman. (LP14/red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...