28.8 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
28.8 C
Manokwari
More

    Masyarakat Jawa Klaim Solid Dukung Yo Join di Pilkada Bintuni

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Masyarakat Jawa mendukung pasangan Yohanis Manibuy – Joko Lingara (Yo Join) di Pilkada Bintuni 2024. Mereka menilai Yo Join layak memimpin Teluk Bintuni 5 tahun ke depan.

    Darto Mangkubudoyo, salah satu masyarakat Jawa dari kawulo alit (masyarakat kecil) mengatakan, masyarakat Jawa solid mendukung Yo Join. Ia menilai, pasangan ini merepresentasi masyarakat kecil sehingga patut untuk diperjuangkan.

    Baca juga:  Bertemu Staf Komisi III DPR RI, Kajati PB Curhat Soal Kantor yang Masih Numpang

    “Ini momen ketiga kalinya saya bersama teman-teman dari masyarakat Jawa mendukung Yohanis Manibuy. Semoga paslon Yohanis Manibuy dan Joko Lingara Tuhan meridoi beliau jadi bupati kita semua,” ujar Darto saat ditemui di sekretariat utama paslon Yo Join di Kampung Lama, Senin (19/8/2024).

    Baca juga:  Pilkada Bintuni: Jadi Pendaftar Pertama, KPU Nyatakan DAMAI Penuhi Syarat

    Sebagai masyarakat kecil, Darto mengaku sangat yakin pasangan Yo Join akan membawa perubahan di Teluk Bintuni. Karena itu, mereka tetap setia di barisan Yohanis Manibuy.

    “Saya dan teman-teman Jawa lainnya sampe detik ini tetap setia untuk mendukung beliau karena beliau orang baik,” katanya

    Baca juga:  KPU Gelar Rapat, Bahas Tahapan Pilkada Papua Barat

    Darto juga yakin, masyarakat Jawa solid bersama Yo Join.

    “Kami solid. Tapi kami tidak akan membawa nama paguyuban karena paguyuban harus netral,” jelas Darto.

    Ia pun mengajak warga Jawa di Bintuni untuk berjuang bersama memenangkan Yo Join. Kata Darto kemenangan Yo Join adalah kemenangan rakyat. (LP5/red)

    Latest articles

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah menurunkan Alat Peraga Kampanye (APK) pasangan calon di sejumlah titik...

    More like this

    Jadwal Kampanye Berakhir, KPU Manokwari Mulai Copot APK Calon  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dengan memasuki masa tenang pemilu, Komisi Pemilihan Umum ( KPU)Kabupaten Manokwari telah...

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    Kampanye Hari Terakhir, Trisep Yakin HERO Raih Suara Maksimal di Amban

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada hari terakhir kampanye, pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO)...