25.9 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    Frengki Mandacan Disebut Figur Terbaik Anak Asli Arfak di Pilkada Mansel 2024

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Frengki Mandacan, bakal calon bupati Manokwari Selatan (Mansel), disebut sebagai salah satu figur terbaik dari sejumlah tokoh anak asli Arfak yang diprediksi akan maju dalam Pilkada Mansel 2024.

    Menurut Weni Ainusi, seorang tokoh masyarakat dari Distrik Momiwaren, Frengki dianggap sebagai figur terbaik untuk Mansel.

    Dia menekankan kepribadian Frengki yang penuh kasih sayang terhadap masyarakat, serta sikap ringan tangannya, menjadikannya layak untuk memimpin daerah tersebut.

    Baca juga:  NasDem Mansel Tutup Penjaringan, 8 Bakal Cabup-Cawabup Bersaing

    “Seorang pemimpin memiliki rasa sayang dan kasih, maka sudah pasti memiliki niat untuk menolong orang, dalam arti ringan tangan,” ujarnya kepada LinkPapua.com, Jumat (10/5/2024).

    Dia menambahkan sifat tersebut tecermin dari orang tua Frengki, yang telah menanamkan nilai-nilai kasih sayang dalam dirinya sejak kecil.

    Baca juga:  Hasil Pileg Teluk Bintuni Versi Partai NasDem: Perebutan Kursi Ketat

    Weni yakin Frengki akan mengelola pemerintahan dengan baik, mengutamakan kepentingan dan kebutuhan masyarakat.

    Manuel Ainusi, seorang tokoh pemuda Momiwaren, juga memberikan dukungan kepada Frengki. Dia menyebut Frengki selalu siap memberikan bantuan kepada siapa pun, termasuk para pemuda di distrik tersebut.

    Baca juga:  Diperiksa 9 Jam, Kejati Papua Barat Tahan Tersangka Korupsi Bulog Martha Mulu

    Dukungannya, kata dia, bukan tanpa alasan. Masyarakat sudah merasakan bantuan dari Frengki sebelumnya. Dia yakin Frengki adalah pilihan yang tepat untuk membawa perubahan di Mansel.

    “Jadi, kita tidak ragu untuk memberikan dukungan kepada beliau karena kami sudah merasakan bantuan dari beliau sebelum-sebelumnya,” ungkapnya. (LP11/red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...