TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Partai NasDem Teluk Bintuni resmi membuka penjaringan calon bupati dan wakil bupati untuk Pilkada 2024. Pendaftaran akan dibuka hingga 7 Mei mendatang.
Muhammad Ali Kilitubun, anggota tim penjaringan menjelaskan, proses pendaftaran dibuka mulai pukul 10.00 hingga pukul 17.30 WIT setiap harinya. Pendaftaran akan ditutup 7 Mei.
“Pendaftaran dibuka jam 10 pagi sampai dengan jam 17.30 WIT,” ungkapnya, Kamis (2/5/2024).
Sementara, Ketua Bappilu DPD NasDem Teluk Bintuni, Abdul Rasyid Fimbay mengatakan, NasDem membuka kesempatan kepada kader maupun non kader untuk ikut dalam proses penjaringan. Nasdem kata dia, akan memilih figur-figur terbaik.
“NasDem mendukung kader internal dan juga bakal calon dari luar partai. Kami memilih yang terbaik,” jelasnya.
Kamis hari ini, NasDem menerima pendaftaran Muhammad Jen Fimbay, yang juga merupakan kader NasDem. Jen mengambil formulir pendaftaran untuk posisi cabup.
Rasyid Fimbay, didampingi Muhammad Ali, memberikan empat formulir kepada perwakilan bakal calon, Abdul Rasyid menjelaskan, setelah formulir diisi kandidat diminta untuk mengembalikannya sebelum batas waktu yang ditentukan, yaitu tanggal 7 Mei.
Di hari yang sama juga turut mendaftar Imanuel Horna. Ia mengambil formulir diwakili oleh Maria Horna.
“Total hingga pukul 12.19 WIT sudah ada tujuh perwakilan bakal calon bupati/wakil bupati yang sudah mengambil formulir,” ujar Rasyid Fimbay.
Dia menegaskan bahwa NasDem menjalankan politik tanpa mahar. Dan tidak ada biaya yang dipungut selama proses pendaftaran.
Rasyid Fimbay juga mengatakan bahwa bakal calon bupati/wakil bupati dapat menghubungi nomor HP 0852-4446-9446 atau 0812-1818-6519, atau datang langsung ke Sekretariat DPD NasDem di Jalan Raya Bintuni Tisai, untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan mengambil formulir pendaftaran.
”Pilkada serentak tahun 2024 semakin dekat, dan rekrutmen terbuka ini menjadi peluang bagi masyarakat Teluk Bintuni untuk turut berpartisipasi dalam proses demokrasi melalui Partai NasDem,” tutup Rasyid. (LP5/red)