26.2 C
Manokwari
Minggu, Mei 12, 2024
26.2 C
Manokwari
More

    Jangkau Wilayah Terjauh, KPU Teluk Bintuni Distribusikan Logistik Pakai Heli

    Published on

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Bintuni melakukan pendistribusian logistik menggunakan helikopter milik TNI AU menuju Moskona Utara dan Moskona Timur  Minggu (11/2/2024). Ketiga distrik tersebut menjadi prioritas karena memiliki daerah distribusi yang sulit dan jauh.

    Ketua KPU Teluk Bintuni Muhammad Memed Makmur Alfajri menjelaskan, ketiga distrik tersebut memiliki wilayah-wilayah yang hanya bisa dijangkau lewat angkutan udara. Lebih lanjut Alfajri merinci, pendistribusian logistik untuk Distrik Wamesa menggunakan mobil menuju empat kampung yaitu Idoor, Yakati, Yensi dan Mamoranu.

    Baca juga:  Peserta Asal Jawa Timur Juara Lomba Lari 10K Pemprov Papua Barat

    “Sementara logistik untuk Distrik Kuri menggunakan transportasi laut, kemudian transportasi darat untuk pendistribusian logistik ke wilayah Distrik Maseta,” jelas Alfajri.

    Dikatakan Alfajri, hari ini KPU Teluk Bintuni mendistribusikan logistik ke lima wilayah distrik yang ada di Kabupaten Teluk Bintuni. Untuk wilayah Moskona Utata sendiri ada empat kampung menghasilkan empat TPS dan Moskona Timur ada tiga kampung dengan empat TPS.

    Untuk pendistribusian logistik, Alfajri mengatakan tidak ada kendala sama sekali. Dikarenakan adanya koordinasi, sebab ini merupakan lintas sektor.

    Baca juga:  KPU Bintuni Gelar Uji Publik, Rancangan Dapil, dan Alokasi Kursi Pemilu 2024

    “Ini membutuhkan kesepahaman karena beda instansi dan pastinya beda SOP. Maka lebih banyak butuh komunikasi dan koordinasi,” ujarnya.

    Penerbangan pendistribusian logistik Pemilu ke wilayah Moskona Utara, Moskona Barat dan Moskona Timur di kawal ketat oleh aparat keamanan. Salah satunya Kapolres Teluk Bintuni AKBP Chairudin Wachid didampingi Kasat Reskrim Tomi S Marbun yang terjun langsung menggunakan Helikopter milik TNI AD dari Bandara Udara Bintuni menuju wilayah Moskona.

    Baca juga:  Bawaslu Sorsel Putuskan PSU Hanya untuk DPD RI, DAP Lontarkan Kecaman

    Sementara Dandim 1806 Teluk Bintuni, Letkol Arh Patrick Arya Bima mengatakan KPU meminta bantuan satu unit helikopter ke Mabes TNI untuk mendistribusikan logistik Pemilu ke wilayah Moskona Utara dan Moskona Timur.

    Dikatakan Dandim bantuan helikopter dari Mabes TNI AU type super Puma dengan kapasitas maksimal 8 orang ditambah dengan logistik Pemilu yang dimuat.

    Lebih lanjut Dandim menyampaikan untuk ketersediaan helikopter setelah selesai Pemilu dan pleno logistik akan dijemput kembali dari wilayah Moskona menuju kantor KPU Teluk Bintuni. (LP5/red)

    Latest articles

    SKK Migas-Pertamina EP Papua Resmikan Rumah Informasi Kelompok Terumbu Karang Lestari...

    0
    SORONG, Linkpapua.com - SKK Migas dan Pertamina EP Papua Field (PEP Papua) meresmikan dan menyerahkan rumah informasi kepada Kelompok Terumbu Karang Lestari, Distrik Sorong...

    More like this

    SKK Migas-Pertamina EP Papua Resmikan Rumah Informasi Kelompok Terumbu Karang Lestari Sorong  

    SORONG, Linkpapua.com - SKK Migas dan Pertamina EP Papua Field (PEP Papua) meresmikan dan...

    Kembangkan Bakat Mahasiswa, Universitas Caritas Indonesia Gelar Festival Tahunan

    MANOKWARI, linkpapua.com - Universitas Caritas Indonesia menggelar Festival Tahunan Caritas yang mulai berlangsung, Sabtu...

    PKS Manokwari Komitmen Koalisi PDI Perjuangan meski Tak Sinkron Pusat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPD PKS Manokwari, Papua Barat, Abdurahman, menegaskan bahwa dinamika koalisi...