28.7 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    Kepala Kampung Kabouw Wondama Imbau Warga tak Terprovokasi Kelompok Anti NKRI

    Published on

    WASIOR,linkpapua- Kepala Kampung Kabouw Kabupaten Teluk Wondama, Papua Barat, Noak Sarumi mengimbau warganya untuk tidak terpengaruh dengan aksi-aksi provokatif yang dilancarkan kelompok yang anti Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Ia mengajak semua pihak membantu pemerintah menciptakan suasana kondusif di masyarakat.

    “Selaku kepala kampung saya mengharapkan masyarakat tidak mudah terprovokasi dengan kelompok yang berseberangan dengan NKRI. Mari kita dukung pemerintah mulai dari pusat sampai ke kabupaten untuk melakukan pembangunan untuk kesejahteraan masyarakat, “ujar Sarumi di Wasior, Sabtu (30/9/2023).

    Baca juga:  Bentuk 18 Posko di Babo, Yo Join Makin PD Menang di Pilkada Bintuni

    Hal ini dikatakan Sarumi menyikapi gangguan keamanan yang terjadi akhir akhir ini. Seperti yang terjadi di sejumlah daerah yang bersebelahan dengan wilayah Kabupaten Teluk Wondama. Antara lain di Kabupaten Fakfak dan terbaru di Teluk Bintuni

    Sarumi pun mengajak masyarakat Teluk Wondama terus menjaga dan memelihara kondisi keamanan dan ketertiban (Kamtibmas) yang kondusif sehingga layanan pemerintahan maupun kegiatan pembangunan dapat berjalan dengan lancar.

    Baca juga:  Wakili Papua Barat di Ajang Putri Indonesia 2024, Annisa Thesia Banjir Dukungan

    “Mari kitorang tetap jaga keamanan dan ketertiban. Kalau terjadi apa-apa, sampaikan ke pemerintah, aparat TNI/Polri. Mari kita dukung pemerintah daerah dan aparat keamanan untuk mewujudkan Wondama yang aman dan damai dalam bingkai NKRI, “ujar Sarumi.

    Baca juga:  Tren Pelanggaran Disiplin Prajurit Naik, Pangdam Kasuari Minta PM Bertindak Tegas

    Sebelumnya, DPR Kabupaten Teluk Wondama juga mengajak segenap elemen masyarakat untuk tetap menjaga kamtibmas yang kondusif dengan terus memperkuat kerukunan.

    “Semangat kerukunan dan persaudaraan di antara masyarakat harus terus kita kobarkan untuk mewujudkan Teluk Wondama yang aman dan damai terutama dalam menyambut Pemilu Serentak 2024,“ pesan Wakil Ketua DPRK H. Arwin pada pembukaan rapat paripurna pembahasan APBD Perubahan tahun 2023.

    Rex

    Latest articles

    Pilkada Mansel: Bernad-Mesahk Optimistis Rebut Oransbari dan Ransiki

    0
    MANSEL, Linkpapua.com - Paslon Bernad Mandacan- Mesahk Inyomusi (Bermakna) menggelar kampanye akbar di lapangan pendopo Baypas Laharoi, Kamis (21/11/2024). Kampanye dihadiri ribuan masyarakat dari...

    More like this

    Legislator Perindo Musa Naa Ajak Masyarakat Teluk Bintuni Menangkan Yo Join

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Politisi Partai Perindo yang juga anggota DPRD Papua Barat Musa Naa mengajak...

    BPK RI Papua Barat: Tak Semua Data Boleh Dibuka ke Media  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat menggelar sharing session dengan...

    Bawaslu Papua Barat Ingatkan Logistik Harus Tiba di TPS pada H-1

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Bawaslu Papua Barat memastikan distribusi logistik Pilkada 2024 harus telah tiba di...