29 C
Manokwari
Senin, November 25, 2024
29 C
Manokwari
More

    Baru 26,78 Persen, DPMK Papua Barat Optimistis Realisasi Anggaran Bisa Maksimal

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) Provinsi Papua Barat tengah berupaya mempercepat realisasi serapan anggaran yang baru mencapai 26,78 persen hingga Juni 2023.

    Plt. Kepala DPMK Papua Barat, Legius Wanimbo, menjelaskan beberapa alasan di balik hal tersebut. Salah satunya adalah karena belum ada pejabat kepala dinas definitif.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Ingatkan ASN Gunakan Hak Pilihnya di Pemilu

    “Tidak semata-mata mengejar serapan anggaran, tetapi harus pastikan program yang berdampak langsung terhadap masyarakat. Misalnya, kalaupun pengusaha haruslah orang asli Papua karena otonomi khusus (otsus),” ujarnya kepada wartawan, Senin (31/7/2023).

    Legius juga menyatakan bahwa beberapa program telah diunggah melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) untuk pengadaan barang dan jasa.

    Baca juga:  Harga Pangan Naik, Yacob Fonataba: Jangan Cuma Makan Nasi, Berkebun Juga

    “Laporan yang saya terima menunjukkan progres peningkatan. Artinya sudah ada beberapa program yang masuk. Saya optimistis realisasi anggaran kita bisa maksimal,” katanya.

    Untuk mengatasi hambatan program yang belum berjalan, Legius telah mengagendakan rapat internal guna merumuskan rencana lebih lanjut. Terlebih, baru-baru ini DPR Papua Barat memberikan catatan terkait program yang belum terealisasi.

    Baca juga:  Mau Tahu TPS Tempat Kamu Mencoblos? Akses ke cekdptonline.kpu.go.id

    “Kita harus gerak cepat untuk ke sana, masyarakat menunggu pelayanan, dampaknya ke mereka,” ucapnya. (*/Red)

    Latest articles

    HERO Rampungkan LPPDK dan Tutup RKDK

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Koalisi Pemenangan Hermus Indou-Mugiyono (HERO) akan segera melengkapi Laporan Penerimaan dan Pengeluaran Dana Kampanye (LPPDK). "Penyelesaian LPPDK sedang dilakukan oleh tim. Kita jamin...

    More like this

    HERO Rampungkan LPPDK dan Tutup RKDK

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Koalisi Pemenangan Hermus Indou-Mugiyono (HERO) akan segera melengkapi Laporan Penerimaan dan Pengeluaran...

    Ali Baham Bicara Perjuangan Guru: Tantangan Tugas Makin Berat  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere berbicara nasib guru sekaligus peran...

    Pilkada 2 Hari Lagi, Pj Gubernur Ali Baham Ajak Masyarakat Tolak ‘Serangan Fajar’ 

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Bahan Temongmere mengajak masyarakat menyalurkan hak pilihnya...