25.9 C
Manokwari
Jumat, Mei 10, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    Semarak Hari Kemerdekaan RI, Asisten II Setda Papua Barat Ajak Seluruh OPD Pasang Umbul-umbul

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Asisten II Sekretariat Daerah (Setda) Papua Barat, Melkias Werinussa, mengajak seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat memasang umbul-umbul sebagai bagian dari semarak Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78.

    Baca juga:  Lomba Cipta Menu Sehat dan Tari Tumbuk Tanah di Kampung Bremi, Indriyanti: Perempuan Arfak juga Bisa

    “Seluruh OPD sudah mulai pasang umbul-umbul dan melakukan kebersihan di masing-masing kantor. Terima kasih OPD yang sudah memasang umbul-umbul,” ujar Melkias saat apel gabungan di halaman Kantor Gubernur Papua Barat, Jumat (28/7/2023).

    Tak hanya itu, Melkias juga mengimbau agar Biro Umum Setda Papua Barat segera memasang umbul-umbul di sekitar Kantor Gubernur Papua Barat.

    Baca juga:  Festival Seni Budaya 2023, Kaimana Pamer Keripik Petatas Ungu hingga Ikan Tuna

    “Biro Umum agar segera di pasang umbul-umbul sepanjang jalan Kantor Gubernur. Termasuk jalan kiri-kanan menuju Kantor Gubernur,” katanya.

    Melkias menyatakan langkah ini diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan dan turut meriahkan perayaan kemerdekaan RI.

    Baca juga:  Pemprov PB: Serapan Anggaran, 75% OPD Sudah di Atas Angka 50%

    Pemasangan umbul-umbul diharapkan makin mempercantik lingkungan perkantoran dan menciptakan atmosfer lebih meriah dalam memperingati momen bersejarah nanti. (LP9/Red)

    Latest articles

    Syahruddin Makki Diminta Menjadi Calon Wakil Bupati Manokwari 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Warga Pasuruan Jawa Timur yang domisili di Kabupaten Manokwari menyatakan dukungan kepada Syahrudin Makki tokoh Sulawesi Selatan untuk mencalonkan diri sebagai Calon Wakil...

    More like this

    Syahruddin Makki Diminta Menjadi Calon Wakil Bupati Manokwari 

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Warga Pasuruan Jawa Timur yang domisili di Kabupaten Manokwari menyatakan dukungan kepada Syahrudin...

    Paul Finsen Mayor Dukung Septinus Lobat Jadi Calon Wali Kota Sorong

    SORONG, Linkpapua.com-Anggota DPD RI terpilih periode 2024-2029 Dapil Papua Barat Daya, Paul Finsen Mayor,...

    Musrembang RKPD Bintuni, Konsolidasi Rencana Pembangunan 2025

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Pemkab Teluk Bintuni melalui Bappelitbangda Teluk Bintuni menggelar Musrembang RKPD...