26.2 C
Manokwari
Jumat, Mei 17, 2024
26.2 C
Manokwari
More

    Dipimpin Panglima TNI, Kasdam Kasuari Ikuti Pembukaan Latgab TNI 2023

    Published on

    BANDUNG, LinkPapua.com – Kasdam XVIII/Kasuari, Brigjen TNI Yusuf Ragainaga, bersama sejumlah pejabat Kodam XVIII/Kasuari, yakni Kapok Sahli Pangdam, para Asisten Kasdam, Kapendam, dan Kahubdam, mengikuti pembukaan Latihan Posko dalam rangka Latihan Gabungan (Latgab) TNI Tahun 2023 di Aula Serasan Sesko TNI, Bandung, Jawa Barat, Senin (17/7/2023).

    Panglima TNI, Laksamana TNI Yudo Margono, yang membuka Latihan Posko ini dalam amanatnya menyatakan bahwa Latgab kali ini merupakan perwujudan dari visinya sebagai Panglima TNI.

    Baca juga:  Terima Laporan Insentif Nakes Belum Dibayar, Waterpauw: Saya akan Cek

    Ia menegaskan tekad untuk menjadikan TNI sebagai pelindung dan patriot Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dengan prajurit TNI yang profesional, modern, dan tangguh.

    “Sebuah kebulatan tekad untuk memberikan pengabdian terbaik bagi bangsa dan negara. TNI yang memiliki karakter patriot, akan membuat TNI makin kuat, TNI yang kuat akan menjadikan rakyat serta negara Indonesia makin bermartabat di mata dunia,” ujarnya.

    Latihan Posko ini melibatkan 303 peserta dan berlangsung mulai 16 Juli hingga 22 Juli 2023, sebagai bagian dari rangkaian Latgab TNI tahun ini dengan tema Kogabwilhan TNI Melaksanakan Kampanye Militer di Mandala Operasi dalam Rangka Mendukung Penguatan NKRI.

    Baca juga:  Orgenes Wonggor Pastikan Tarung Ulang di Pileg 2024

    Tujuan diadakannya Latgab TNI tahun ini untuk menguji kesiapsiagaan Kogabwilhan TNI dalam melaksanakan kampanye militer sebagai persiapan menghadapi kemungkinan kontingensi di masa depan.

    Latihan Gladi Posko ini bertujuan menguji kemampuan Kogasgab dalam menerapkan prosedur dan mekanisme Proses Pengambilan Keputusan Militer (PPKM) di tingkat Kogab TNI dan Kogasgab.

    Baca juga:  Kursi DPR Papua Barat, Fery Auparay Raih Suara Tertinggi di Teluk Wondama

    Selain itu, para peserta juga akan merencanakan Rencana Kampanye Militer (Rekamil) dan Rencana Operasi (RO) gabungan TNI dengan metode Taktikal Floor Game (TFG). Seluruh tahap perencanaan kampanye militer ini akan melibatkan koordinasi yang efektif antara semua elemen terlibat.

    Diharapkan dengan berlangsungnya Latgab ini, kemampuan dan ketangguhan TNI makin terasah. Dengan demikian, dapat memberikan perlindungan yang maksimal bagi NKRI serta dapat mengatasi setiap tantangan yang mungkin muncul di masa depan. (*/Red)

    Latest articles

    KPU Teluk Bintuni Nyatakan Berkas 2 Bapaslon Independen TMS

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - KPU Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, menyatakan berkas dukungan dua bakal pasangan calon (bapaslon) yang sedianya maju lewat jalur independen...

    More like this

    KPU Teluk Bintuni Nyatakan Berkas 2 Bapaslon Independen TMS

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - KPU Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, menyatakan berkas dukungan dua...

    Jelang Pembukaan MTQ X Teluk Bintuni, Dewan Hakim dan Panitera Dilantik

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat,...

    Polresta Manokwari Simulasi Pengamanan Pilkada 2024

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari melaksanakan simulasi pengamanan pemilihan kepala daerah Manokwari pada Kamis (16/5/2024)...