27.2 C
Manokwari
Sabtu, Mei 18, 2024
27.2 C
Manokwari
More

    Momentum 77 Tahun Bhayangkara, Kapolres Raja Ampat Klaim Pelayanan Semakin Baik

    Published on

    WAISAI, Linkpapua.com—Kapolres Raja Ampat, AKBP Edwin Parsaoran mengklaim, pelayanan yang diberikan jajarannya semakin membaik dari waktu ke waktu.

    Klaim Kapolres itu disampaikan pada upacara HUT ke 77 Bhayangkara yang digelar di Halaman Perkantoran Pemda Raja Ampat, Papua Barat Daya, Sabtu (1/7/2023).

    “Kami meyakini bahwa masyarakat sejauh ini sudah terlayani dengan baik. Adapun kekurangan-kekurangan ya, itu akan kami coba koreksi dan akan kami perbaiki,” ujar kapolres.

    Baca juga:  Sinergi Pemerintah Daerah dan BI Dukung Sektor Pertanian di Raja Ampat

    Kapolres Edwin juga menyampaikan, Polres Raja Ampat saat ini masih memiliki banyak kekurangan dalam pelayanan. Kekurangan yang ada menjadi motivasi perbaikan dalam rangka memberikan pelayanan terbaik.

    Diketahui, berdasarkan penilaian Litbang Polri dan MENPAN-RB, jajaran Polres Raja Ampat mendapat penilaian cukup baik.

    Baca juga:  DPHP Mulai Disusun di Tingkat PPS

    Penilaian itu tidak lepas dari kinerja anggota dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat di wilayah hukum Polres Raja Ampat.

    Kapolres Edwin menambahkan, situasi dan kondisi kamtibmas di wilayah kabupaten Raja Ampat relatif kondusif tanpa adanya kejadian menonjol.

    Baca juga:  BPS Raja Ampat Rekrut 76 Petugas SP 2020

    Pengendalian kondisi kamtibmas itu tidak lepas dari sikap responsif jajaran Polres dalam menyelesaikan permasalahan yang ditangani. Setiap permasalahan yang ditangani mendapat atensi langsung kapolres.

    “Saya monitor dan memberikan penekanan ke bawah baik di level  Reskrim maupun Polsek. Sehingga kita berupaya untuk mempercepat penanganan setiap ada perkara,” pungkasnya. (LP11/Red)

    Latest articles

    Pj Gubernur Ali Baham Dilantik Jadi Ketua ICMI Papua Barat

    0
    MANOKWARI,pLinkPapua.com-Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere, dilantik menjadi Ketua Majelis Pengurus Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Papua Barat periode 2024-2029. Pelantikan berlangsung...

    More like this

    Dinas Pendidikan Raja Ampat Klarifikasi Gaji PPPK yang Belum Terbayar

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat Daya,...

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai,...

    Hermelina Resmi Gantikan Rahmawati Tamima sebagai Anggota DPRK Raja Ampat

    WAISAI, Linkpapua.com- DPRK Raja Ampat melakukan pelantikan anggota Dewan dalam Pergantian Antar Waktu (PAW),...