28.3 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    Di Depan Ketua Komisi II DPR RI, Waterpauw Paparkan Capaian dan Usulan Pemekaran DOB

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Paulus Waterpauw memaparkan berbagai capaian selama menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat saat menghadiri Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) DPD Partai Golkar Papua Barat di Kabupaten Manokwari, Sabtu (17/6/2023).

    “Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat selalu mengamankan apa yang menjadi kebijakan pemerintah pusat,” kata Waterpauw mengawali paparannya dalam Rakorda yang turut dihadiri Wakil Ketua DPP Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia, yang juga Ketua Komisi II DPR RI.

    Baca juga:  Kebut Penyusunan RAPBD-P 2022, Waterpauw: Harus Pakai Sistem Lembur

    Pemprov Papua Barat, kata dia, mengusulkan pemekaran Daerah Otonomi Baru (DOB) di Papua Barat yang telah diserahkan ke Komisi II DPR RI.

    Beberapa calon DOB telah diusulkan, yakni Manokwari Barat, Kota Manokwari, Moskona, Kota Fakfak, Kota Teluk Bintuni, Sebyar, Kokas, dan beberapa daerah lainnya.

    Baca juga:  Pj Gubernur Papua Barat Ingin Hadirkan Event Pusat Jajanan Nusantara

    Selain itu, lanjut Waterpauw, ada beberapa program yang beberapa di antaranya dalam proses pembangunan. “Kita harapkan bulan Juli bisa diresmikan oleh Wapres (Wakil Presiden, Ma’ruf Amin) yang akan melaksanakan kunjungan kerja di Papua Barat,” ujarnya.

    Ketua Komisi II DPR RI, Ahmad Doli Kurnia, menjelaskan kunjungannya ke tanah Papua untuk mengawasi perkembangan pembangunan di empat provinsi baru di Papua.

    Baca juga:  Lagi! DPR Papua Barat Surati Pemprov, Minta Segerakan Setor Dokumen KUA/PPAS Perubahan 2022

    “Kita serius terhadap Daerah Otonomi Baru di Indonesia sehingga apa yang menjadi usulan pemerintah provinsi tentu menjadi perhatian serius Komisi II,” ucapnya.

    Selain itu, dalam kesempatan ini, Doli juga bertemu dengan pengurus Golkar di tingkat provinsi dan kabupaten serta fungsionaris partai. Setelah mengunjungi Papua Barat, ia akan melanjutkan kunjungannya ke Provinsi Papua Barat Daya dan Papua. (LP3/Red)

    Latest articles

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga Besar Fakfak di Manokwari Sabtu (19/4/2025) di kediaman Plt Sekda...

    More like this

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Rayakan 95 Tahun, PSSI Perkenalkan Logo Khusus Bertema Modern-Progresif

    JAKARTA, LinkPapua.com – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) meluncurkan logo khusus yang mengusung...