27.9 C
Manokwari
Senin, Mei 6, 2024
27.9 C
Manokwari
More

    Media Gathering BP Indonesia, Ajang Tumbuhkan Kolaborasi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – SKK Migas Papua Maluku dan KKKS BP Tangguh Indonesia melaksanakan kegiatan media gathering bersama puluhan wartawan dari berbagai daerah di wilayah Papua Barat. Kegiatan berlangsung, Rabu (22/2/2023) di Aston Niu Manokwari.

    Kegiatan juga dihadiri oleh sejumlah pejabat daerah. Di antaranya Ermawati Siregar (Kabid Hubungan Industrial Disnakertrans Provinsi Papua Barat) dan Kepala Departemen SKK Migas perwakilan Pamalu Galih Agusetiawan.

    Hadir juga Desy Unidjaja, Head of Communications and External Affairs BP Indonesia, serta Budy Hermawan selaku Tangguh Sustainable Project Manager BP Indonesia.

    Baca juga:  Jelang Lebaran Iduladha, DPRD Papua Barat Minta Waspada Penyebaran PMK

    Dalam paparannya, head of communications and external afesy Unidjaja mengatakan, Bp Indonesia sebagai KKKS merupakan badan usaha tetap, atau perusahaan pemegang hak atas pengelolaan dalam suatu blok atau wilayah kerja yang melakukan kegiatan eksplorasi, eksploitasi minyak dan gas bumi di Indonesia.

    Perlu diketahui Bp Indonesia telah beroperasi di NKRI sejak 55 tahun silam, yang memiliki sejumlah blok wilayah kerja hulu migas, termasuk di Provinsi Papua Barat khususnya di Kabupaten Teluk Bintuni.

    Baca juga:  Gandeng Lembaga Wakaf, KAHMI Manokwari Salurkan Alquran ke TPA

    Selain menjelaskan tugas dan fungsi serta capaian dalam program sosial yang telah dilaksanakan oleh Bp Indonesia tahun 2022, Desy Unidjaja juga berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkannya pada tahun-tahun berikutnya.

    Menyambung, Kepala Departemen SKK Migas perwakilan Pamalu Galih Agusetiawan mengucapkan terima kasih atas hasil kolaborasi antara SKK Migas dan Bp Indonesia sehingga menyelenggarakan ajang silaturahmi dalam momentum media gathering bersama rekan-rekan wartawan di Papua Barat.

    Baca juga:  SKK Migas Distribusikan Dukungan Sosial 1.000 Paket Sembako Pascabanjir Sorong

    Ia pun berharap melalui kegiatan tersebut, sebagai titik awal mempererat hubungan secara berkesinambungan bersama wartawan khususnya yang berada di Papua Barat. Di momentum tersebut, ada juga sesi tanya jawab hal-hal yang berkaitan dengan pekerjaan hulu migas yang semata-mata demi kesejahteraan masyarakat.

    Usai rangkaian sesi di atas, seluruh peserta media gathering di ajak mengunjungi usaha binaan Bp Indonesia yakni Subitu (Suku Bintuni Bersatu) yang bergerak dalam bidang usaha hasil karya putra-putri Papua. (LP5/red)

    Latest articles

    Pj Sekda PB Ultimatum Kepala OPD yang Telat Laporkan Paket Pekerjaan

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Sekda Provinsi Papua Barat Yacob Fonataba mengeluhkan sikap para pimpinan OPD yang belum juga melaporkan progres paket-paket pekerjaan yang telah dijalankan....

    More like this

    Pj Sekda PB Ultimatum Kepala OPD yang Telat Laporkan Paket Pekerjaan

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Sekda Provinsi Papua Barat Yacob Fonataba mengeluhkan sikap para pimpinan OPD...

    Teluk Bintuni Tetapkan Target Pembangunan 2021-2026: Fokus Dorong Infrastruktur Ekonomi 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Pemkab Teluk Bintuni menetapkan dua skala prioritas pembangunan 2021-2026. Dua prioritas...

    Pj Sekda PB Tegaskan tak Ada Lagi Penambahan Honorer Mulai Tahun ini

    MANOKWARI, linkpapua.com - Pj Sekda Provinsi Papua Barat Yacob Fonataba mengatakan, tak ada lagi...