27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Dominggus harap ulama tidak diam terhadap persoalan umat

    Published on

    Manokwari,Linkpapuabarat.com- Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan berharap ulama di provinsi ini tidak diam serta apatis terhadap fenomone dan persoalan yang dihadapi umat.

    Menurut Gubernur saat membuka Rapat Kerja Majelis Ulama Indonesia (MUI) Papua Barat di Manokwari, Sabtu (24/10), ulama memiliki tanggung jawab moral terhadap umat. Peran dan tugas ulama harus diperkuat.

    “Peran dan Tugas MUI juga harus dikembangkan menyesuaikan perkembangan masyarakat. Ada empat fungsi MUI sebagai batomater keberhasilan atas tugas yang akan dan sudah dilaksanakan,” ucap Dominggus.

    Baca juga:  Hermus Instruksikan Sweeping 'THM Nakal' Mulai Malam ini

    Dominggus pun menginginkan MUI terus berperan dalam menjaga keharmonisan hubungan antar umat beragama di seluruh daerah. Kerukunan beragama di provinsi ini harus terus dipertahankan.

    Dari hasil survei Kementerian Agama pada tahun 2019, lanjut Gubernur, Papua Barat berada pada urutan teratas sebagai daerah dengan toleransi dan kerukunan beragama terbaik di Indonesia.

    Baca juga:  Rektor Unipa Dorong Alumni Terlibat dalam Percepatan Akreditasi

    “Ini harus kita jaga bersama dan MUI memiliki peran besar untuk itu,” ucap Mandacan lagi.

    Ketua MUI Papua Barat, Ahmad Nausrou pada kesempatan itu mengatakan bahwa akan ada sejumlah program prioritas yang akan dibahas dalam rapat kerja tersebut, diantaranya terkait upaya menjaga keharmonisan antar umat beragama.

    “Kami Komitmen untuk terus bersama pemerintah daerah dalam membangun Papua Barat yang aman sejahtera dan bermartabat,” katanya.

    Baca juga:  Puluhan Mahasiswa Datangi Kantor Gubernur, Tuntut Pencairan Proposal Pendidikan

    Kepada seluruh pengurus MUI di Papua Barat Nausrou berharap COVID-19 tidak menjadi penghalang dalam berhikmat kepada umat. Tugas dan peran lembaga ini harus terus berjalan dalam setiap situasi.

    “Tahun ini memang cukup berat karena berada wabah COVID-19. Kita harus hadapi dan jangan jadi halangan untuk berhikmat kepada umat,” ucapnya lagi. (LPB1/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...