29.4 C
Manokwari
Selasa, November 26, 2024
29.4 C
Manokwari
More

    Minta OPD Seleksi Ketat Proposal Bantuan Warga, Waterpauw: Jangan Terlalu Dimanja!

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, meminta jajaran organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat untuk ketat dalam menyeleksi proposal permohonan bantuan dana warga masyarakat.

    “Kita jangan terlalu memanjakan dengan bantuan yang pada akhirnya membuat masyarakat malas untuk bekerja sehingga proposal permohonan bantuan harus diseleksi ketat,” kata Waterpauw dalam rapat koordinasi (rakor) bersama OPD di Manokwari, Kamis (8/9/2022).

    Baca juga:  Kembali, Alumni Akpol 97 Gelar Gerai Vaksinasi Presisi Keliling

    Waterpauw mengakui, banyak proposal permohonan bantuan dana diajukan masyarakat kepada Pemprov Papua Barat.

    Baca juga:  BMP2I: Yacob Fonataba Layak Jadi Pj Gubernur Papua Barat

    Proposal itu, kata dia, akan dibagikan kepada seluruh OPD untuk dipelajari mana yang layak mendapatkan bantuan.

    Dia mengingatkan OPD agar tidak menjawab semua proposal, tetapi mempelajari dan menyeleksi mana yang bisa atau layak diberikan bantuan dan mana yang tidak.

    Baca juga:  BPKP Serahkan LHP ke Pemprov Papua Barat, Dorong Capai IEPK Level Tiga

    “Jangan kita memanjakan masyarakat membuat mereka malas belajar di atas tanah yang kaya akan sumber daya alam ini,” ujar Waterpauw. (LP2/Red)

    Latest articles

    Panwas Soal Ratusan Warga Sowi tak Terima C-Pemberitahuan: Lakukan Kroscek

    0
    MANOKWARI,linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari menegaskan, setiap pemilih yang terdaftar di DPT berhak mendapatkan surat C-Pemberitahuan sebelum masuk ke TPS. Pemilih yang tidak...

    More like this

    Panwas Soal Ratusan Warga Sowi tak Terima C-Pemberitahuan: Lakukan Kroscek

    MANOKWARI,linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Manokwari menegaskan, setiap pemilih yang terdaftar di DPT berhak...

    Disperindag Papua Barat Beri Pendampingan Legalitas 60 IKM di Prafi

    MANOKWARI,linkpapua.com- Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Papua Barat memberikan legalisasi kepada sedikitnya 60 industri...

    SKK Migas-KKKS GOKPL Gulirkan Program Kesehatan di Bintuni, Beri Pelatihan Bagi Perawat   

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– SKK Migas-KKKS Genting Oil Kasuri Pte. Ltd. (GOKPL) berkolaborasi dengan Dinas...