26.5 C
Manokwari
Senin, Mei 6, 2024
26.5 C
Manokwari
More

    Disparpora Manokwari Gelar Lomba Melukis, Diikuti Perwakilan 15 Karang Taruna

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari melalui Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) menggelar lomba melukis bertajuk Kreasi Pemuda Papua.

    Diikuti perwakilan dari 15 Karang Taruna se-Manokwari, lomba berlangsung di halaman Kantor Disparpora Manokwari, Jumat (26/8/2022).

    Baca juga:  Pimpin Sertijab Kadistrik Manokwari Barat, Hermus Indou Ungkap Setumpuk 'PR'

    Asisten I Bagian Pemerintahan Pemkab Manokwari, Wanto, yang turut hadir pada kesempatan ini menyampaikan, lomba melukis ini menjadi wadah para peserta untuk mengeksplorasi diri.

    “Ke depan saya berharap para pelaku usaha seni lukis terus diberdayakan sehingga dapat menghasilkan produk seni yang berkualitas dan berdaya saing serta memiliki nilai ekonomi yang tinggi,” kata Wanto.

    Baca juga:  2023, Pemkab Manokwari Target Dirikan Lagi Satu BUMD Baru

    Hal ini, kata dia, sejalan dengan visi Pemkab Manokwari, yaitu Mewujudkan Kabupaten Manokwari sebagai Pusat Peradaban di Tanah Papua dan Ibu Kota Provinsi yang Beradab, Religius, Berdaya Saing, Inovatif, Maju, Mandiri dan Sejahtera.

    Baca juga:  Hermus Pimpin Pembongkaran di Bandara Rendani: ini Komitmen

    Selain Asisten I Bagian Pemerintahan Pemkab Manokwari, pembukaan turut dihadiri anggota DPRD Manokwaro, Suryati Faisal, bersama Kepala Disparpora Manokwari, Imanuel Hasingtongan Pangaribuan. (LP8/Red)

    Latest articles

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola...

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To School di Kabupaten Fakfak, Sabtu (4/5/2024). Kegiatan ini digelar sebagai...

    More like this

    Rawat Keberagaman, KB-TK Kemala Bhayangkara 06 Manokwari Gelar Halal bi Halal 

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Keluarga besar Kelompok Bermain dan Taman Kanak-kanak (KB-TK) Kemala Bhayangkari 06...

    KPU Manokwari Bersama Forkopimda Bahas Kesiapan Pilkada Serentak 2024

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari menggelar Rapat Koordinasi (Rakor)tahapan pemilihan kepala daerah...

    Ikaswara Sodorkan 2 Figur Dampingi Hermus Indou di Pilkada 2024

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang konstalasi politik pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 27 November 2024, Ikatan...