28.8 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
28.8 C
Manokwari
More

    Update Banjir Maybrat: Kedalaman Air di Permukiman Warga 10-30 Meter, Butuh Hunian Sementara

    Published on

    MAYBRAT, Linkpapua.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Papua Barat merilis update penanganan bencana alam banjir yang terjadi di Distrik Mare Selatan, Kabupaten Maybrat, Rabu (27/7/2022).

    Kepala BPBD Papua Barat, Derek Ampnir, mengatakan hujan deras yang mengguyur 21 hingga 23 Juli 2022 menjadikan kawasan permukiman warga bertopografi lembah tergenang. Genangan membentuk kolam dengan kedalaman 10 sampai 30 meter akibat tidak adanya saluran pembuangan ke Danau Ayamaru.

    Baca juga:  Kunjungan ke Pegaf, Pj Gubernur Papua Barat Minta Hentikan Kebiasaan Menikah Muda

    Imbasnya, layanan dan kebutuhan dasar masyarakat di sembilan kampung saat ini mengalami gangguan. Pemulihan diperkirakan akan memakan waktu 1 hingga 3 bulan ke depan. “Bahkan bisa mencapai 6 bulan sampai 1 tahun jika air tidak surut dari kondisi saat ini,” kata Derek.

    Baca juga:  Sholat Ied Dibolehkan, Ini Ketentuannya!

    Derek mengungkapkan respons tanggap darurat yang telah diberikan, yakni layanan kebutuhan dasar kepala 36 kepala keluarga (KK) pada empat kampung. Selain itu, sarana angkutan berupa perahu kano bantuan BPBD Maybrat, perahu polyethylene bantuan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat melalui BPBD Papua Barat telah dioperasikan.

    Perahu polyethylene ini digunakan untuk mengangkut warga hingga bantuan bahan makanan. Sementara, obat-obatan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Papua Barat, masker maupun hand sanitizer, telah diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maybrat, untuk diteruskan kepada kepala distrik dan kepala puskesmas setempat.

    Baca juga:  13 Tahun BPBD Papua Barat: Jadi Garda Terdepan Hadapi Bencana

    “Kebutuhan mendesak masyarakat yang dapat kami sarankan adalah hunian sementara untuk 36 KK, fasilitas umum, sanitasi, air bersih, dan listrik,” ucap Derek. (LP2/Red)

    Latest articles

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban ...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono menggelar kampanye di kelurahan Amban pada Sabtu (23/11/2024). Dalam kesempatan...

    More like this

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    H-4 Jelang Pilkada, KPU Manokwari mulai Distribusi Logistik 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari mulai mendistribusikan logistik kebutuhan pilkada 27 November...

    PERSINAS ASAD Papua Barat Resmi Dilantik, Siap Hasilkan Pesilat Potensial

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengurus Perguruan Pencak Silat Nasional (PERSINAS) ASAD Provinsi Papua Barat masa bakti...