26.8 C
Manokwari
Senin, Mei 13, 2024
26.8 C
Manokwari
More

    Pimpin Upacara HUT Teluk Bintuni, Ini Penekanan Kasihiw

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, memimpin dan bertindak sebagai inspektur upacara hari ulang tahun (HUT) ke-19 Kabupaten Teluk Bintuni di Gelanggang Argosigemerai, Distrik Bintuni Timur, Kamis (9/6/2022).

    Hadir pada kesempatan ini, Ketua MRP PB Maxi Nelson Ahoren, Anggota DPR PB Fraksi PDIP Saleh Seknun, Wakil Bupati Kaimana Hasbulla Furuada, Asisten 1 Bidang Pemerintahan Kabupaten Fakfak Arobi Hindom, dan Kepala Suku Imeko Se-Tanah Papua Herman Tom Dedaida.

    Kasihiw menyampaikan rasa syukurnya pada pertambahan usia Teluk Bintuni. “Waktu demi waktu terus bergulir menambahkan hitungan usia yang makin dewasa,” tuturnya.

    Atas pertambahan usia itu, Tanah Sisar Matiti–julukan Teluk Bintuni, terus berdiri kokoh dengan segala kelebihan dan kekurangannya.

    Baca juga:  1 Tahun PKBM Kasih Rumbai Koteka Bintuni : Kini Tampung Ratusan Anak Putus Sekolah

    Kasihiw mengatakan pada momentum HUT ini menjadi bukti perjalanan sejarah Teluk Bintuni yang telah mencapai usia 19 tahun.

    “Hari ulang tahun yang kita semua peringati dan maknai di hari ini kiranya membawa kita untuk mengenang kembali dan melihat wajah Kabupaten Teluk Bintuni di masa lalu,” ucapnya.

    Kasihiw juga menyinggung soal pandemi Covid-19 yang walau sudah makin melemah, tetapi hingga kini masih dirasakan dampaknya.

    Untuk itulah, tema sentral dalam peringatan HUT ke-19 Teluk Bintuni kali ini adalah Tingkatkan Kebersamaan dan Etos Kerja, Pulihkan Ekonomi. Hal inipun sejalan dengan
    visi Teluk Bintuni 2021-2024, yaitu Mewujudkan Masyarakat Teluk Bintuni yang Damai, Maju, Produktif, dan Berdaya Saing.

    Baca juga:  Soal Proyek Penunjukan Langsung, Pengusaha Asal Sorong Raya Merasa Dianaktirikan

    Kasihiw juga mengingatkan kepada semua bahwa tanpa adanya kebersamaan seluruh elemen masyarakat, baik pemerintah daerah, TNI/Polri, DPRD sebagai badan legislasi daerah, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, tokoh perempuan, kelompok profesional, dunia usaha, generasi muda, insan pers, dan lain-lain, maka upaya-upaya yang dijalankan tidak akan berhasil dan bermanfaat secara maksimal.

    Pakaian Adat

    Ada pemandangan menarik dalam upacara ini, jajaran kepala OPD tampak mengenakan pakaian adat daerah masing-masing, seperti adat Papua, Bugis-Makasar, Ambon, Toraja, dan Bali.

    Baca juga:  Kasihiw Ajak Masyarakat Teluk Bintuni Bergerak Lebih Cepat dan Bersinergi Lebih Cepat

    Bupati sendiri mengenakan setelan jas berwarna biru dongker didampingi istri mengenakan kebaya berwarna putih. Sementara, Wakil Bupati, Maret Kokop, tidak hadir dalam kegiatan ini.

    Usai upacara, Bupati menyerahkan sertifikat tanah kepada KPU Teluk Bintuni, penghargaan Satya Lencana Karya Satya kepada 3 ASN dengan pengabdian 30, 20, dan 10 Tahun, serta memberikan plakat daerah kepada sejumlah tamu penting, yakni Wakil Bupati Kaimana, Asisten I Bidang Pemerintahan Kabupaten Fak-Fak, Ketua MRP Papua Barat, DPR Papua Barat, dan Ketua Imeko Se-Tanah Papua. (LP5/Red)

    Latest articles

    Ketua REI PB-PBD: Perkembangan Perumahan Menjanjikan, Permintaan Meningkat

    0
    MANOKWARI,LinkPapua.com - Ketua DPD REI Papua Barat dan Papua Barat Daya (PB-PBD), Julius Lois, menyatakan perkembangan perumahan di Papua Barat saat ini jauh lebih...

    More like this

    MK-RI Serahkan Formulir Pendaftaran ke Perindo Bintuni, Tekankan Politik Damai

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Teluk Bintuni, Matret...

    Inisiatif Perkumpulan Panah Papua, Dorong Pertumbuhan Ekonomi lewat Produksi Sagu Cookies

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Masyarakat di Kampung Yakati di Distrik Wamesa, Kabupaten Teluk Bintuni,...

    Alimuddin Baedu Daftar di Perindo Teluk Bintuni Maju Pilkada 2024

    BINTUNI, LinkPapua.com - Alimuddin Baedu resmi mendaftar ke Partai Perindo untuk berebut rekomendasi sebagai...