26.3 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Polemik Honorer Masuk dalam Agenda Khusus Komisi I DPR PB

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Komisi I DPR Papua Barat mulai menyusun agenda tahunan dalam rangka menjawab berbagai persoalan. Salah satu PR prioritas DPR PB adalah polemik tenaga honorer.

    Ketua Komisi I DPR Papua Barat Abdullah Gazam mengatakan, Komisi I telah menyusun agenda tahunan dan sudah disepakati dalam rapat internal komisi. Ada beberapa poin yang menurut Gazam patut jadi perhatian.

    Baca juga:  Bejat! Pria di Mansel Perkosa Anak Kandungnya Berulang Kali

    “Komisi I sudah laksanakan rapat internal dan sudah sepakati beberapa agenda yang akan diselesaikan tahun 2022. Ada poin poin penting yang jadi perhatian kita,” ujar Gazam kepada wartawan, Jumat (27/5/2022).

    Menurutnya, agenda yang disepakati yakni program yang menjadi PR setahun ke depan dan program yang belum terselesaikan oleh periode sebelumnya. Gazam mengatakan, untuk semua agenda ini membutuhkan supor dari pimpinan DPR dan eksekutif.

    Baca juga:  Deklarasi Pemilu Damai, Pj Gubernur Ali Baham: Harus Siap Menang Siap Kalah

    “Harapan kita begitu. Semoga bisa disupport langsung oleh pimpinan DPR dan kerja sama eksekutif karena ada keterkaitan,” paparnya.

    Gazam menjelaskan, Komisi I sudah menargetkan sejumlah persoalan akan terselesaikan pada tahun ini. Di antaranya polemik honorer dan masih adanya
    masalah batas wilayah.

    Baca juga:  Apel Perdana, Waterpauw Disambut Spanduk Tuntutan dari Forum Honorer

    Persoalan yang akan diselesaikan ini merupakan persoalan yang didapat dari hearing, rapat bahkan turun langsung ke lapangan. Persoalan lain yang tak kalah penting yang menjadi perhatian komisi I yakni hingga saat ini penyerapan anggaran Provinsi Papua Barat masih rendah. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...