27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Orang Tua Diminta Awasi Belajar Daring Siswa

    Published on

    MANOKWARI- Akibat merebaknya pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) proses belajar mengajar masih berjalan dengan berbasis daring. Ketua komisi A DPRD Manokwari Masrawi Ariyanto mengingatkan para orang tua siswa agar dapat melakukan pengawasan selama proses belajar dari rumah (Daring). Hal itu penting agar proses belajar melalui daring tetap terkontrol dengan baik.

    Baca juga:  Lomba Yospan Jalan HUT Kota Manokwari, Wabup Edi Budoyo: Lestarikan Budaya Papua

    “Dengan masih berada pada kondisi pandemi covid-19, siswa masih belajar dengan berbasis daring. Untuk itu orang tua harus tetap mengontrol penggunaaan gadget agar tidak disalahgunakan. Meskipun gadget ini diera sekarang fungsinya sangat penting tetapi jika tidak dikontrol dengan baik dapat juga berdampak negatif,” ungkap dia Rabu (30/9/2020).

    Baca juga:  Ichiban Sushi dan Ta Wan Grand Opening di Manokwari, jadi yang Perdana di Tanah Papua

    Diungkapkannya penggunaan gadget tetap harus dibatasi. Apalagi dengan usia anak yang belum matang dikawatirkan justru mengakses konten-konten yang tidak layak, seperti pornografi, kekerasan dan lainnya yang berdampak ke psikologis dan kesehatan anak.

    “Orang tua harus terus memantau dan memegang kendali penggunaan gadget pada anak. Misalnya dengan cara pembatasan waktu dan materi yang diakses. Perlu juga menanamkan pengertian dan mengajak diskusi dampak negatif yang timbul dari penggunaan gadget,” tambahnya.

    Baca juga:  HUT ke-74, IDI Papua Barat Gelar Talkshow dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

    Politisi PKS itu menilai bila tidak ada batasan penggunaan gadget dapat berdampak pada kecanduan terhadap penggunaan gadget yang justru menyebabkan permasalahan baru.(LPB3/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...