25.5 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Bandaso: Jumlah Nakes Terpapar Covid di Manokwari Terus Bertambah

    Published on

    MANOKWARI- Jumlah tenaga kesehatan (nakes) yang tertular Corona Virus Disease (Covid-19) terus bertambah.

    Kepala dinas Kesehatan Manokwari, dr Alfred Bandaso menyampaikan pihaknya terus melakukan pendataan terhadap nakes yang menjalani test swab. Nakes yang terkonfirmasi positif berasal dari puskesmas maupun RSUD Manokwari.

    Baca juga:  Mantan Pangdam XVIII Kasuari Bakal Dilantik jadi Ketua MDI Papua Barat

    “Kita masih upadete jumlah nakes yang positif covid karena jumlahnya terus bertambah. Test swab kepada tenaga medis dilakukan jika ada yang dinyatakan positif ditempat kerjanya,”ujar Bandaso Senin (28/9/2020).

    Diungkapkannya, nakes pada sejumlah fasilitas kesehatan telah menjalani test swab, seperti puskesmas Sanggeng, puskesmas Pasirputih, puskesmas Amban, puskesmas Sowi, puskesmas Wosi, puskesmas Maripi dan sebagian di puskesmas Masni.

    Baca juga:  Pilkada Manokwari Jadi Barometer PKS di Papua Barat

    “Kita tetap melayani masyarakat yang akan berobat di puskesmas. Untuk nakes yang swabnya negatif otomatis tidak ada virus dalam diri sehingga untuk apa meliburkan diri”,tambah Bandaso.

    Baca juga:  Lantik Pantarlih di Manokwari Barat, PPD Ingatkan Pentingnya Akurasi Data Pemilih

    Pekan lalu disampaikan sekitar 32 nakes yang terkonfirmasi positif covid-19. Hal ini berdampak pada sejumlah puskesmas tidak beroperasi normal.(LPB3/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...