26.6 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
26.6 C
Manokwari
More

    Kemiskinan-Pengangguran Tinggi, Papua Barat Tetapkan 5 Prioritas di 2023

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Pemerintah Provinsi Papua Barat menetapkan lima prioritas pembangunan di 2023. Lima prioritas ini dirumuskan dalam musyawarah rencana pembangunan (musrembang).

    Beberapa poin krusial juga dihasilkan sebagai fokus penanganan. Di antaranya pertumbuhan ekonomi yang masih rendah, inflasi yang tinggi dan indeks pembangunan manusia yang di bawah rata-rata nasional.

    Selain itu tingginya tingkat ketimpangan pendapatan, tingginya presentasi tingkat kemiskinan, tingginya angka pengangguran terbuka serta indeks kesenjangan wilayah yang signifikan dan lain sebagainya.

    Baca juga:  Lagi Kejati PB Tahan 2 Tersangka Kasus Korupsi Proyek Jalan Mogoy Mardey

    “Ini menjadi tantangan dan tugas kita bersama untuk memperbaiki capaian kinerja di berbagai sektor pembangunan di tahun 2023,” ujar Wakil Gubernur Papua Barat Mohammad Lakotani saat membuka Musrembang Rencana Kerja Pemerintah Daerah Papua Barat 2023, Selasa (26/4/2022).

    Baca juga:  Fasilitasi Ranperda Turunan Otsus Alot, Wakil Ketua Bapemperda Papua Barat Minta Hadirkan Kemenpan-RB

    “Mempertimbangkan tantangan, maka provinsi Papua Barat menetapkan lima prioritas pembangunan tahun 2023,” ujarnya.

    Lima prioritas pembangunan tersebut di antaranya percepatan pembangunan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat. Peningkatan kualitas SDM unggul, berkarakter dan kontekstual Papua Barat serta perlindungan sosial.

    Selanjutnya, peningkatan kualitas infrastruktur dasar dan konektivitas antarwilayah serta kualitas pengelolaan tata ruang daerah. Peningkatan pengelolaan lingkungan dan sumber daya alam yang berkeadilan dan berkelanjutan dan peningkatan tata kelola pemerintahan dan pemantapan tata kelola otonomi khusus berbasis stabilitas wilayah.

    Baca juga:  Satreskrim Polres Teluk Bintuni Salurkan Sembako di Yayasan Panti Asuhan Muhammadiyah

    “Dengan menetapkan prioritas pembangunan, pemerintah juga membuat perkiraan dan target yang realistis dalam RKPD Papua barat tahun 2023 dengan berpedoman pada RDP provinsi Papua Barat 2023-2026,” jelasnya.(LP9/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...