28.7 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
28.7 C
Manokwari
More

    Silaturahmi Lintas Tokoh, Danrem Jazirah Onim Santuni Anak-anak Yatim Fakfak

    Published on

    FAKFAK,linkpapua.com – Danrem 182/Jazirah Onim Kolonel Inf Hartono menyerahkan santunan kepada anak yatim se-Kabupaten Fakfak di kediamannya, Sabtu (16/04/2022). Santunan ini menurutnya sebagai wujud ikatan kasih kepada anak-anak yatim.

    “Dengan ini kita mempererat tali silaturahim, sekaligus memperkuat ikatan kebersamaan, kekeluargaan, dan persaudaraan sebagai rasa cinta, kasih dan sayang terhadap anak-anak yatim piatu. Serta diantara keluarga besar Korem 182/JO,” ujar Hartono.

    Acara ini sekaligus menandai awal tugas Kolonel Hartono sebagai Danrem di Jazirah Onim. Turut Hadir dalam acara tersebut di antaranya Kapolres Fakfak, Kepala KPPN, Kepala Bulog, Kepala PLN, Kepala Cabang BRI dan Mandiri Kab Fakfak, Kepala RSUD Fakfak, tokoh adat dan agama serta tokoh masyarakat Fakfak.

    Baca juga:  Jelang FIFA Matchday, Timnas Indonesia Fokus Penguatan Otot dan Fisik

    Hartono mengungkapkan, kegiatan ini juga menjadi bukti kuatnya ikatan antara jajaran TNI dengan masyarakat. Diharapkan, selain akan lebih meningkatkan ukhuwah Islamiyah, juga akan meningkatkan rasa syukur kepada Allah.

    Baca juga:  Dilapor Pelecehan Seksual, Pejabat Pemprov PB: Tidak Benar, Saya akan Tuntut Balik

    “Ternyata masih banyak saudara-saudara kita yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang dari kita,” ujarnya.

    Danrem juga tidak lupa memberikan dukungan dan motivasi kepada anak-anak yatim agar tetap bersemangat. Belajar keras agar dapat meraih cita-cita di masa depan.

    “Karena bagaimanapun bangsa ini membutuhkan generasi penerus yang optimis dan berbakat di bidangnya masing-masing. Dan anak anak kita yang ada hari ini adalah harapan masa depan,” ucap Hartono.

    Baca juga:  Bawaslu Papua Barat Kabulkan Gugatan Bakal Calon Anggota DPD RI Suyanto

    Ia tak lupa memohon doa dan dukungan dari semua lapisan masyarakat dalam menjalankan tugas sebagai danrem di Jazirah Onim. Hartono mengatakan dukungan dari semua lapisan akan sangat menentukan keberhasilan TNI menjalankan tugas dan fungsi.

    “Mari kita bersama-sama memajukan Kabupaten Fakfak dan wilayah Papua Barat dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia,” imbuhnya. (LP2/red)

    Latest articles

    Indonesia Tuan Rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025, Drawing 30 Mei

    0
    JAKARTA, LinkPapua.com – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025. Turnamen bergengsi antar negara Asia Tenggara kelompok usia di bawah...

    More like this

    Indonesia Tuan Rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025, Drawing 30 Mei

    JAKARTA, LinkPapua.com – Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Mandiri ASEAN U-23 Championship 2025....

    Wabup Joko Lingara Siap Realisasikan Kantor PCNU di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, berkomitmen merealisasikan pembangunan...

    Hadiri Peringatan Harlah Muslimat NU ke 79, Mugiyono : Bukti Eksistensi dan Kontribusi

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri peringatan Harlah Muslimat Nahdatul Ulama (NU) ke...