29.3 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
29.3 C
Manokwari
More

    Polisi Ringkus 3 Pelaku Pembobol Kantor KPU Papua Barat, 1 Mantan Napi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Direktorat Reserse dan Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Papua Barat membongkar dugaan tindak pidana pencurian dengan pemberatan yang terjadi di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat.

    Hal itu diungkapkan Wadir Krimum Polda Papua Barat AKBP Robertus A Pandiangab saat menggelar rilis pers di Mapolda Papua Barat, Rabu (26/1/2022).

    Baca juga:  Hari Bakti Rimbawan, Ali Baham: Saatnya Jaga Hutan untuk Kehidupan  

    Ia menjelaskan, penangkapan tersebut, pihaknya mengamankan tiga tersangka tersebut melakukan aksinya pada 27 Desember yang lalu dengan membobol tralis jendela kantor KPU.

    “Sebelum melakukan aksinya terlebih dahulu dilakukan survei lokasi kemudian merencanakan melakukan pembobolan itu. Memang saat melakukan aksi mereka terlebih dahulu merusak CCTV lalu membawa brankas yang berisi uang Rp60.200.000. Di dalamnya juga ada STNK dan sertifikat tanah tetapi tidak dibawa melainkan dibuang bersama brankas di gunung meja,” bebernya.

    Baca juga:  KPU RI Sementara Ambl Alih Tahapan Pilkada Fakfak

    Dimana, kata dia, tiga tersangka yang berinisial D (46), GGH (19) dan NBA (49) ditangkap pada 22 Januari.

    “Mereka memiliki peran masing-masing. Aksi kejahatan tersebut diduga dirancang oleh D yang juga mantan narapidana (napi). Sejumlah barang bukti yang diamankan yaitu brankas, linggis, STNK, sertifikat tanah dan mobil yang digunakan saat melakukan aksinya,” jelasnya.

    Baca juga:  Dugaan Korupsi Huntara Manokwari, Kejari Hadirkan Pendapat Ahli untuk Seret Tersangka

    Dari kejahatan yang dilakukan, ketiganya melanggar pasal 363 KUHP tentang pencurian dan pemberatan dengan ancaman hukuman 9 tahun penjara. (LP3/Red)

    Latest articles

    Silaturahmi bersama Warga Kompleks Manorian, Mugiyono : HERO Ingin jadikan Manokwari...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono Jumat (22/11/2024) malam bersilaturahmi dengan warga kompleks Manorian. Salah satu warga, Tajudin mengaku Hermus dan Mugiyono...

    More like this

    Silaturahmi bersama Warga Kompleks Manorian, Mugiyono : HERO Ingin jadikan Manokwari kota Modern

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono Jumat (22/11/2024) malam bersilaturahmi dengan...

    PERSINAS ASAD Papua Barat Resmi Dilantik, Siap Hasilkan Pesilat Potensial

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pengurus Perguruan Pencak Silat Nasional (PERSINAS) ASAD Provinsi Papua Barat masa bakti...

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Kesiapan Petani Menuju Swasembada Pangan

    FAKFAK,Linkpapua.com - Pj Gubernur Ali Baham Temongmere melakukan kunjungan ke Distrik Bomberai, Kabupaten Fakfak,...