27.6 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
27.6 C
Manokwari
More

    Bentrokan di Sorong, Polda Papua Barat Turunkan Tim Identifikasi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com -Kabid Humas Polda Papua Barat, Kombes Pol Adam Erwindi  mengatakan pihaknya telah mengirim tim identifikasi ke kota Sorong untuk mengidentifikasi para korban tewas dan sebuah tempat hiburan malam dibakar menyusul bentrokan dua kelompok di Kota Sorong, Selasa dini hari (25/1/2022

    “Para korban sulit dikenali karena tubuhnya hangus terbakar. Tim sementara melakukan identifikasi,” tambahnya.

    Baca juga:  Anggota DPR Papua Barat YAY Ditetapkan Tersangka Korupsi Dana Hibah

    Untuk sementara aparat difokuskan menjaga keamanan yang berangsur-angsur sudah pulih. Untuk mengantisipasi bentrok susulan, sudah diturunkan anggota kepolisian yang dibantu TNI.

    Adam mengatakan 19 orang dilaporkan tewas dan sebuah tempat hiburan malam dibakar menyusul bentrokan dua kelompok di Kota Sorong.

    Baca juga:  Polres Mansel Ringkus Pengedar Narkoba di Oransbari, Amankan 30,51 Gr Ganja

    “Memang telah terjadi bentrokan di Kota Sorong yang terjadi antarkelompok. Penyebab bentrokan masih didalami oleh Polres Sorong kota, apakah ada kaitannya dengan kejadian sebelumnya atau tidak,” terang Kabid Humas Polda Papua Barat Kombes Pol Adam Erwindi, Selasa (25/1/2021).

    Baca juga:  Waterpauw Resmi Lantik Pj Bupati Tambrauw

    Sebelumnya terjadi bentrokan yang menyebabkan 1 orang tewas. Tak berapa terjadi bentrok susulan di THM yang berujung pembakaran dan menyebabkan 18 orang tewas terpanggang.

    “Data sementara ada 19 korban jiwa yang merupakan pengunjung serta karyawan THM. Akan diidentifikasi lebih lanjut para korban,” jelasnya.(LP3/Red). 

    Latest articles

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban ...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono menggelar kampanye di kelurahan Amban pada Sabtu (23/11/2024). Dalam kesempatan...

    More like this

    Distribusi Logistik ke 6 Distrik di Fakfak Hari ini Dikawal 50 Personel Polri  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir menghadiri pelepasan distribusi logistik...

    Kampanye Hari Terakhir, Trisep Yakin HERO Raih Suara Maksimal di Amban

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada hari terakhir kampanye, pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO)...

    Fernando Mansawan Ditunjuk jadi Ketua DPD Partai Nasdem Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Sepekan jelang pelaksanaan pilkada serentak 27 November, DPP Partai Nasdem menunjuk Fernando Loman...