25.9 C
Manokwari
Senin, Maret 31, 2025
25.9 C
Manokwari
More

    Covid-19 Papua Barat Pasca-Nataru: Kasus Aktif Melonjak di Bintuni

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com -Kasus aktif Covid-19 di Provinsi Papua Barat terus bertambah sejak 27 Desember 2021. Hingga Kamis (6/1/2022) melalui pemeriksaan dengan metode Polymerase Chain Reaction (PCR), kasus aktif terkonfirmasi 112 kasus.

    Persebaran terbesar tercatat terdapat di Kabupaten Teluk Bintuni. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Papua Barat dalam 24 jam terakhir, Rabu (5/1/2022), tercatat dari 12 kabupaten dan satu kota, kasus aktif Covid – 19 terbanyak di Teluk Bintuni dengan 100 kasus.

    Baca juga:  25 WPB Lapas Sorong Masuk ke "Rumah Baru" Rutan Bintuni

    Sementara itu, tak ada kasus aktif Covid-19 di wilayah lain selain kota Sorong dengan sembilan kasus serta Kabupaten Fakfak, Manokwari dan Kabupaten Sorong, dengan masing-masing satu kasus aktif.

    Selain itu, ada penambahan kasus positif sebanyak 14 orang yang 12 diantaranya di Kabupaten Teluk Bintuni, dan dua orang lainnya di Kota Sorong. Dengan demikian, total kasus positif di Papua Barat kini menjadi 23.699 atau bertambah 553 orang sejak 6 Desember 2021

    Baca juga:  Kemendagri Hanya Setujui 16 Ranperdasi-Ranperdasus Papua Barat, Ini Daftar yang Ditolak

    Hingga saat ini, pasien kasus positif Covid – 19 masih menjalani perawatan isolasi secara mandiri maupun dirawat di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) atau di Rumah Sakit (RS) rujukan.

    Adapun empat orang di Kabupaten Teluk Bintuni juga terkonfirmasi sembuh Covid – 19. Hingga kini, total kesembuhan Covid – 19 di Papua Barat telah mencapai 23.230 orang atau bertambah 456 orang sejak 6 Desember 2021. Secara persentase, tingkat kesembuhan di Papua Barat mencapai 98,0 persen.

    Baca juga:  Tahun Depan, RSUD Papua Barat Miliki Empat Rujukan Baru

    Kendati demikian, sejak Maret 2020 hingga Desember 2021, Covid – 19 telah merenggut nyawa 391 pasien. Seluruh data terkait Covid – 19 Papua Barat dapat diakses melalui laman website dinkes.papuabaratprov.go.id.

    Dalam laman itu, pihak Dinas Kesehatan mengingatkan seluruh masyarakat untuk selalu menerapkan pola hidup. Sebab, lebih baik mencegah dari pada mengobati. Masyarakat diimbau agar rutin menjalani cara pencegahan sesuai protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah.(CP/Red)

    Latest articles

    Pawai Takbir Lebaran Idulfitri, Bupati Bintuni Ajak Warga Pererat Silaturahmi

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengajak masyarakat untuk mempererat silaturahmi dan menjaga kerukunan dalam perayaan Lebaran Idulfitri 1446 H/2025 M....

    More like this

    Pawai Takbir Lebaran Idulfitri, Bupati Bintuni Ajak Warga Pererat Silaturahmi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, mengajak masyarakat untuk mempererat silaturahmi...

    Mugiyono Open House Perdana sebagai Wakil Bupati Manokwari Senin 31 Maret

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono pada momentum Idul Fitri 1446 H tahun 2025...

    Gubernur Papua Barat Resmikan Gedung Gereja GKI Alexander Apituley di Wasior

    TELUK WONDAMA, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, meresmikan gedung gereja Gereja Kristen...