25.5 C
Manokwari
Minggu, April 20, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Proyek Jalan Indisey-Nimbay Molor, DPRD Manokwari Soroti Kontraktor

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ketua Komisi C DPRD Manokwari, Rony Inor Mansim menyoroti proyek pengaspalan jalan penghubung Kampung Indisey-Nimbay, Distrik Warmare. Pasalnya hingga akhir Desember, proyek ini belum juga rampung.

    “Saya sedikit kecewa dengan kontraktor yang mengerjakan pembangunan pengaspalan jalan ini. Dikerjakan dari bulan Oktober tapi sampai Desember ini belum juga selesai,” ujar Rony, Kamis (23/12/2021).

    Baca juga:  Kesan Wapres Ma'ruf Amin Berkantor di Papua: Positif dan Menyenangkan

    Jalan penghubung Indisey-Nimbay dikerja sepanjang 5 kilometer dengan total anggaran mencapai Rp15 miliar. Sesuai perjanjian kontrak, proyek harus kelar sebelum tutup tahun.

    Rony menilai pengerjaan jalan tersebut sangat lambat. Waktu penyelesaian proyek sudah melewati batas sebagaimana yang tertuang dalam kontrak.

    Baca juga:  Ketua Komisi B DPRD Manokwari Minta Pemkab Kebut Serapan APBD

    Karena itu, sebagai komisi teknis yang membidangi infrastruktur, Rony meminta OPD terkait maupun kontraktor untuk bertanggung jawab terhadap hal ini.

    “Anggaran yang dialokasikan untuk proyek ini sangat besar. Anggaran sebesar itu untuk aspal jalan sejauh 5 kilometer saya kira cukup fantastis. Dan parahnya, karena waktu pengerjaannya molor. Ini sudah tidak sesuai kontrak,” katanya.

    Baca juga:  Tanggap Darurat Korban Borobudur tak Diperpanjang, Pemda Ngotot Relokasi

    Selain itu, Rony juga menyoroti material yang digunakan untuk pengerasan jalan. Material dinilai tidak sesuai spesifikasi standar.

    “Bahannya tidak berkualitas. Terlihat badan jalan yang dilakukan pengerasan sebelum diaspal itu sudah mulai keropos,” ketusnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Mugiyono Hadiri Halal Bi Halal dan Lantik DKM Baitul Rahman Periode 2025-2030

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari H. Mugiyono menghadiri perayaan Halal Bi Halal di masjid...

    Hadiri Halal Bi Halal Kerukunan Fakfak, Mugiyono: Harus semakin Solid

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono menghadiri Halal Bi Halal yang digelar oleh Keluarga...