28.9 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
28.9 C
Manokwari
More

    Dampingi Wapres ke Papua Barat, Suharso Monoarfa Sempatkan Ikuti Rapat Internal PPP

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Suharso Manoarfa, jadi salah satu menteri yang mendampingi Wakil Presiden RI, Ma’ruf Amin, dalam kunjungan kerja (kunker) ke Papua Barat, Kamis (14/10/2021).

    Dalam kunjungan ke Bumi Kasuari, Suharso Manoarfa yang juga Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menyempatkan menemui kader. Hal ini seperti disampaikan Ketua DPW PPP Papua Barat, Yasman Yasir.

    Baca juga:  Halal bi Halal, Pj Gubernur Ali Baham Bicara Pentingnya Mendorong Produksi Pangan

    “Alhamdulillah, semoga dengan hadirnya di Papua Barat sesuai dengan tugasnya menyelenggarakan urusan pemerintah di bidang perencanaan pembangunan nasional, berdampak positif untuk pembangunan di tanah Papua, khususnya di Papua Barat,” kata Yasman Yasir.

    Baca juga:  DPW PPP Papua Barat Sudah Tentukan Nomor Urut Bacaleg Hadapi Pileg 2024

    Yasman mengatakan, pada kesempatan ini Suharso Manoarfa menyempatkan mengikuti rapat internal PPP yang diikuti utusan dari beberapa DPC dan PAC se-Papua Barat.

    “Hasil dari rapat internal tersebut, setelah kita rangkum semua PAC, kita sudah bisa musda (musyawarah daerah) paling lambat tanggal 30 November 2021,” kata dia.

    Baca juga:  Musda III Pengprov Perbasi Papua Barat, Fokus Kebugaran Jasmani dan Pembinaan Atlet

    “Jadi kehadiran beliau di sini selain membahas tentang percepatan pembangunan di wilayah Indonesia bagian timur, juga memberikan masukan dan arahan kepada kader-kader PPP di Papua Barat,” tambahnya. (LP5/Red).

    Latest articles

    Besok Orideko-Mansyur Kampanye Akbar di Pantai WTC, Bakal Hadirkan Puluhan Ribu...

    0
    RAJA AMPAT, Linkpapua.com– Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat nomor urut 1, Orideko Iriano Burdam dan Mansyur Syahdan (ORMAS) akan menggelar kampanye...

    More like this

    Besok Orideko-Mansyur Kampanye Akbar di Pantai WTC, Bakal Hadirkan Puluhan Ribu Pendukung   

    RAJA AMPAT, Linkpapua.com– Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat nomor urut 1,...

    PW IPPNU Papua Barat Teken MoU dengan DLHKP Papua Barat Daya, Sinergi Pengelolaan Lingkungan

    MANOKWARI, Linkpapua.com-PW IPPNU Papua Barat terus memperkuat sinergi dengan Dinas Lingkungan Hidup, Kehutanan dan...

    Legislator Perindo Musa Naa Ajak Masyarakat Teluk Bintuni Menangkan Yo Join

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com– Politisi Partai Perindo yang juga anggota DPRD Papua Barat Musa Naa mengajak...